Prediksi Susunan Pemain Islandia vs Inggris UEFA Nations League, Live MolaTV Pukul 23.00 WIB
Prediksi susunan pemain UEFA Nations League grup B antara Islandia vs Inggris berlangsung di Laugardalsvöllur, pukul 23.00 WIB, Live MolaTV.
Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Gigih
TRIBUNNEWS.COM - Pekan perdana UEFA Nations League grup B mempertemukan Islandia vs Inggris, pada Sabtu (5/9/2020).
Duel Islandia vs Inggris akan berlangsung di Laugardalsvöllur Stadium, mulai pukul 23.00 WIB, Live MolaTV.
Gareth Southgate yang menjabat sebagai pelatih Timnas Inggris mengaku memiliki persiapan bagus jelang menghadapi Islandia.
Baca: Siaran Bola Malam Ini Live NetTV & Mola TV : Timnas Indonesia U-19 vs Bulgaria, Islandia vs Inggris
Baca: HASIL UEFA Nations League: Bosnia & Italia Berbagi Poin, Striker Incaran Juventus Cetak Gol
Bahkan ia tak menyangka persiapan para pemain Inggris berjalan lebih mulus dari yang dia duga beberapa minggu lalu.
"Persiapan dan perencanaan berjalan lancar dari perkiraan, sebelumnya kami tidak yakin seberapa jauh tim akan pergi di Eropa karena situasi pandemi," kata Gareth Southgate dikutip dari laman TheFA.
"Tapi karena kita sudah berada di kamp dan lapangan latihan, para pemain telah menyesuaikan diri dan beradaptasi dengan sangat baik.
"Kami memiliki banyak pemain senior yang terbiasa dengan cara kami bermain dan cara kami berlatih dan sangat berpengaruh bagi mereka yang datang," imbuhnya.
Southgate juga merasa senang dengan kebugaran para pemain Timnas Inggris yang tidak mengalami penurunan.
Meskipun demikian, pada pertandingan ini skuad The Three Lions tidak dapat memainkan sejumlah pilarnya dengan berbagai alasan.
Mulai dari cedera, sampai terjerat masalah hukum seperti yang dialami bek Harry Maguire.
Baca: Hasil UEFA Nations League: Bintang Muda Tottenham Hotspur Bawa Belanda Tundukkan Polandia
Sedang tiga pemain yang cedera adalah Marcus Rashford, Jordan Henderson, dan Harry Winks.
Situasi ini menjadi peluang bagi para pemain muda seperti Phil Foden, Mason Greenwood, Ainsley Maitland-Niles, Kalvin Phillips, Jack Grealish, dan Conor Coady untuk merasakan debutnya.
"Saya sangat senang dengan tingkat [kebugaran] yang dimiliki para pemain," terang pelatih kelahiran Britania Raya.
"Mereka semua sangat berhati-hati tentang hal itu, hari-hari telah berlalu ketika para pemain kembali untuk pramusim dan mereka tidak dalam kondisi prima."