Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Legenda Arsenal Kritik Curhatan Alexis Sanchez Perihal Manchester United

Roy Parlour memberikan kritikan tajam terhadap curhatan yang disampaikan oleh Alexis Sanchez semasa menjalani karier bersama Manchester United.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Husein Sanusi
zoom-in Legenda Arsenal Kritik Curhatan Alexis Sanchez Perihal Manchester United
IAN KINGTON / AFP
Penyerang Manchester United, Alexis Sanchez, dalam partai final Piala FA kontra Chelsea di Stadion Wembley pada Sabtu (19/5/2018). 

"Dia seharusnya berkata ini Manchester United, salah satu tim sepak bola terbesar dunia, saya akan berjuang memperebutkan tempat saya dan mencoba bermain seperti yang saya lakukan bersama Arsenal," sindir Parlour.

Baca: Menebak Skema Formasi Arsenal Musim Depan, Kecerdasan Arteta, Peran Sentral Aubameyang & David Luiz

Baca: Liga Inggris: Keyakinan Willian Soal Potensi Hebat Gabriel Martinelli Bersama Arsenal

"Dia seharusnya mau mencoba dan memenangkan hati para penggemar, rekan satu tim dan semua orang, tapi itulah yang tidak dia lakukan,".

"Saya juga tidak percaya Sanchez mengatakan dia ingin meninggalkan tim hanya setelah menjalani satu sesi latihan saja," tukasnya.

Penyerang Manchester United, Alexis Sanchez, dalam partai final Piala FA kontra Chelsea di Stadion Wembley pada Sabtu (19/5/2018).
Penyerang Manchester United, Alexis Sanchez, dalam partai final Piala FA kontra Chelsea di Stadion Wembley pada Sabtu (19/5/2018). (IAN KINGTON / AFP)

Baca: Setelah Lukaku, Sanchez, & Ashley Young, Inter Milan Kepincut Gaet Eks Manchester United Ini

Kepindahan Alexis Sanchez dari Arsenal ke Manchester United memang dapat dikatakan sebagai salah satu transfer flop alias gagal dalam dunia sepak bola.

Bagaimana tidak, sosok Sanchez yang sebelumnya mampu tampil trengginas baik bersama Barcelona dan Arsenal.

Justru pemain berpaspor Chile itu seakan disia-siakan ketika memutuskan pindah ke Manchester United dengan sistem tukar guling.

Semenjak pindah dari Arsenal, Sanchez hanya mampu mencetak lima gol saja dalam 45 penampilannya bersama tim Setan Merah.

Berita Rekomendasi

Rentetan cedera yang dialami oleh Sanchez semakin membuat karier sang pemain terlihat suram.

Sebelum akhirnya, Inter Milan datang untuk menggunakan jasa Sanchez dengan status pinjaman lalu mempermanenkannya pada musim lalu.

(Tribunnews/Dwi Setiawan)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas