Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Tugas Berat Liverpool Pertahankan Gelar Juara Liga Inggris, Rencana Jangka Panjang Jurgen Klopp

Liverpool nampak kesulitan dalam laga menghadapi Leeds United di Liga Inggris, Jurgen Klopp dalam tekanan besar untuk mempertahankan gelar juara

Penulis: Gigih
zoom-in Tugas Berat Liverpool Pertahankan Gelar Juara Liga Inggris, Rencana Jangka Panjang Jurgen Klopp
JUSTIN TALLIS / POOL / AFP
Liverpool nampak kesulitan dalam laga menghadapi Leeds United di Liga Inggris, Jurgen Klopp dalam tekanan besar untuk mempertahankan gelar juaraJUSTIN TALLIS / POOL / AFP 

TRIBUNNEWS.COM - Liverpool akan memperjuangkan tahta dan gelar juara Liga Inggrisnya dan ujian pertamanya adalah kala menghadapi Leeds United pekan lalu.

Diluar dugaan Liverpool nyaris kesulitan bertemu tim promosi, bahkan secara penguasaan bola jordan Henderson dan kawan-kawan kalah dari Leeds United.

Meskipun menang 4-3 dari Leeds United, banyak yang mulai menyangsikan performa Liverpool bisa semoncer musim lalu.

Liverpool musim ini tampak sangat percaya diri dengan minimnya pergerakan di bursa transfer, kerangka tim kemungkinan besar tidak akan banyak berubah dibandingkan musim lalu.

Dengan asumsi bahwa Liverpool menggunakan kerangka tim dan skema yang sama, tentu bisa dibilang adalah perjudian besar bagi Juergen Klopp.

Baca: Prediksi Tottenham Hotspur vs Everton, di Liga Inggris, Asa The Toffes Perbaiki Rekor Pertemuan Tim

Baca: Prediksi Liverpool vs Leeds United, Liga Inggris, Strategi Khusus Redam Salah & Mane

Musim lalu, Liverpool memang sangat fenomenal, konsisten menyerang dan subur di depan gawang, di lini belakang mereka juga sangat amat tangguh dengan adanya Alisson dan Virgil van Dijk.

Hanya kekalahan yang ironis di ajang Liga Champions dari Atletico Madrid-lah yang membuat mereka gagal mempertahankan gelar sebagai juara di Eropa.

Berita Rekomendasi

Musim ini, Jurgen Klopp nampak cukup percaya diri dengan skuatnya, nyaris tidak ada penambahan berarti dengan skuat The Reds saat ini, di musim ke-5 nya bersama Liverpool, Klopp tentu punya tantangan besar mempertahankan gelar juara Liga Inggris.

Sejatinya, komposisi winning team Liverpool musim lalu adalah skema lama dengan beberapa penyempurnaan.

Di lini depan misalnya, trio Firmino-Mane-Salah datang di tahun yang berbeda tapi setidaknya mereka sudah 3 musim membela Liverpool.

Di lini tengah, Jordan Henderson akan memasuki musim ke-10 nya bersama the Reds musim ini, sebuah pengabdian yang cukup lama dan layak membuatnya menjadi kapten tim.

Sebuah teori dari pelatih legendaris Benfica dan AC Milan, Bela Guttmann, menyebut, tahun ke-4 dari sebuah kerangka tim akan sangat krusial dan harus dilakukan pembaruan, jika tidak sebuah tim akan ‘basi’ dan sulit bersaing di Liga.

Teori ini dianut dengan taat oleh pelatih tim-tim papan atas Eropa seperti Sir Alex Ferguson yang selalu melakukan perbaruan skema dan memasukkan pemain-pemain baru di musim keempat, dengan risiko tidak meraih gelar di musim tersebut.

Melihat minimnya pergerakan yang dilakukan Liverpool di bursa transfer akan sangat riskan bagi The Reds, terutama dengan padatnya kompetisi yang mereka lalui musim depan.

Baca: Liverpool Tak Jor-joran Seperti Chelsea di Bursa Transfer, Juergen Klopp Buka Suara

Baca: Legenda Manchester United Ikut Antusias karena Liverpool Akan Punya Rekrutan Luar Biasa

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
18
14
3
1
45
17
28
45
2
Arsenal
19
11
6
2
38
17
21
39
3
Nottm Forest
19
11
4
4
26
19
7
37
4
Chelsea
19
10
5
4
38
23
15
35
5
Newcastle
19
9
5
5
32
21
11
32
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas