Hasil Chelsea vs Liverpool, The Blues Serba Sial, Kesalahan Fatal Kepa hingga Jorginho Gagal Penalti
Chelsea selaku tuan rumah harus menelan pil pahit kala menjamu Liverpool pada pekan kedua Liga Inggris, Minggu (20/9/2020) malam.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Husein Sanusi
TRIBUNNEWS.COM - Chelsea selaku tuan rumah harus menelan pil pahit kala menjamu Liverpool pada pekan kedua Liga Inggris, Minggu (20/9/2020) malam.
Dalam laga yang telah dilangsungkan di Stamford Bridge, Chelsea harus tertunduk lesu setelah dipaksa mengakui keunggulan Liverpool dengan skor dua gol tanpa balas.
Winger andalan Liverpool, Sadio Mane berhasil memborong dua gol kemenangan timnya atas Chelsea.
Terlepas dari hal tersebut, Chelsea sepertinya mendapatkan nasib yang cukup sial dalam laga yang digelar tanpa penonton tersebut.
Tim berjuluk The Blues tersebut harus menerima serangkaian kejadian yang tak mengenakan selama laga melawan Liverpool di kandang sendiri.
Kejadian sial pertama yakni ketika Andreas Christensen harus diusir oleh wasit pada penghujung babak pertama.
Palang pintu pertahanan Chelsea tersebut terpaksa mendapatkan kartu merah setelah melanggar Sadio Mane pada menit 45.
Lalu, Chelsea kembali terkena nasib sial ketika Kepa Arrizabalaga melakukan kesalahan fatal berupa blunder yang menyebabkan gol kedua Liverpool.
Blunder yang dilakukan Kepa memang cukup fatal mengingat setelah menerima operan back pass, sang pemain terlalu lama memberikan bola dan Sadio Mane berhasil memanfaatkan kesalahan kiper tuan rumah.
Dan nasib sial ketiga yang diterima oleh Chelsea ketika Jorginho gagal mengekseksi penalti pada menit 75.
Kegagagalan tersebut membuat Jorginho untuk pertama kalinya tidak berhasil mengeksekusi penalti selama berseragam Chelsea.
Sebelumnya, eks punggawa Napoli itu selalu mampu mencetak gol penalti dalam delapan kesempatan sebelumnya.
Tiga hal sial tersebut akhirnya harus membuat Chelsea tertunduk lesu karena harus menerima kekalahan perdana musim ini.
Jalannya Pertandingan