Prediksi Susunan Pemain Manchester City vs Leicester: Krisis Striker, The Citizens dalam Masalah
Jelang pertandingan Manchester City vs Leicester City di pekan ke-3 Liga Inggris, kubu tuan rumah dalam masalah akibat cederanya 2 striekr andalan.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Whiesa Daniswara
Pep Guardiola pun mengkonfirmasi hal tersebut.
Striker mudanya itu akan absen membela Manchester City untuk kurun waktu satu bulan.
“Dia cedera untuk bulan depan. Gabriel cedera saat melawan Wolves, jadi dia akan absen satu bulan," kata Guardiola seperti yang dikutip dari laman resmi klub.
Guardiola tentu dipusingkan dengan masalah tersebut, mengingat Gabriel Jesus merupakan tumpuan di lini depan satu-satunya yang memiliki pengalaman mumpuni selain Aguero.
“Ini masalah otot."
“Kami tidak memiliki Sergio, kami tidak memiliki Gabriel," kata Guardiola.
Namun bukan Guardiola namanya jika tak bisa mengatasi masalah tersebut.
Di posisi lini serang, mereka memiliki nama Riyad Mahrez yang dapat diubah fungsinya.
Mahrez merupakan winger yang bisa bermain di posisi sebagai striker.
Peran tesrebut pernah dilakukan oleh pemain asal Aljazair itu tatkala membela Leicester City.
“Tentu, kami punya banyak pilihan. Kami punya Liam (Delap), Cole Palmer juga bisa bermain sebagai striker. Kita lihat," ujar Guardiola.
Masalah krisis pemain nampaknya tak hanya dialami oleh kubu tauan rumah saja.
Leicester City yang bertindak sebagai tim tamu juga mengalami kondisi yang serupa.
The Foxes -julukan Leicester City- mengalami krisis bek tengah.