Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Sosok Andreas Pereira, Bakat Manchester United yang Tersingkir, Peluang Merapat ke Lazio Musim Ini

Andreas Pereira dapat dikatakan salah satu pemain berbakat yang gagal menunjukkan performa terbaiknya selama berseragam Manchester United.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Sosok Andreas Pereira, Bakat Manchester United yang Tersingkir, Peluang Merapat ke Lazio Musim Ini
EZRA SHAW / AFP
Gelandang muda Manchester United, Andreas Pereira (depan), dijatuhkan penyerang Real Madrid, Gareth Bale, dalam laga pramusim 2017-2018 bertajuk International Champions Cup 2017 di Stadion Levi's, Santa Clara, Amerika Serikat, pada 23 Juli 2017. 

TRIBUNNEWS.COM - Andreas Pereira dapat dikatakan sebagai salah satu pemain berbakat yang akhirnya gagal menunjukkan performa terbaiknya selama berseragam Manchester United.

Pemain yang kini berusia 24 tahun itu terlihat semakin sulit untuk bisa menembus skuad utama Manchester United.

Kedatangan Bruno Fernandes dan Donny van de Beek terasa semakin menyulitkan bagi Andreas Pereira untuk setidaknya mendapatkan kesempatan bermain sebagai starter.

Baca: Reaksi Solskjaer Sikapi Kemenangan Dramatis Manchester United, Sebut Timnya Tak Layak Dapat 3 Poin

Usut demi usut sebenarnya sosok Andreas Pereira sempat digadang-gadang sebagai wonderkid yang cukup menjanjikan.

Nama Andreas Pereira mulai cukup terkenal ketika ia pernah menjad tulang punggung Timnas Brasil U20 kala berlaga dalam ajang Piala Dunia edisi tahun 2015.

Kala itu, pemain yang berposisi sebagai gelandang serang maupun sayap itu mampu tampil cukup brilian dalam ajang bergengsi tersebut.

Salah satu penampilan yang banyak diingat oleh publik ketika Andreas Pereira mampu mencetak gol dalam laga final melawan Serbia.

Berita Rekomendasi

Padahal, Andreas Pereira saat itu bermain sebagai pemain pengganti dalam laga yang dimenangkan oleh tim lawan tersebut.

Meskipun gagal membawa negaranya meraih gelar juara, setidaknya performa yang diperlihatkan oleh Andreas Pereira sepanjang turnamen tersebut cukup bagus.

Memiliki kemampuan visi bermain yang baik menjadi atribut kelebihan utama yang dimiliki oleh Andreas Pereira.

Baca: Juergen Klopp Terlibat Adu Mulut dengan Legenda Manchester United Usai Liverpool Disebut Ceroboh

Baca: Jadwal Liga Inggris Pekan ke-4, Live Mola TV, Big Match, MU vs Tottenham, Leeds vs Manchester City

Berkat performa briliannya pada masa muda, Manchester United yang kala itu masih dibesut Sir Alex Ferguson berhasil menyakinkan sang pemain untuk bergabung dengan akademi Manchester United.

Dilansir Transfermarkt, Andreas Pereira resmi bergabung dengan Manchester United U18 dari PSV Eindhoven pada awal tahun 2012.

Andreas Pereira baru bisa melakoni debut senior ketika Manchester United sudah beralih kekuasaan dimana Louis Van Gaal pada saat itu menjadi arsitek tim Setan Merah.

Hanya saja memang bakat yang dimiliki Pereira belum bisa terlihat optimal mengingat ia sepertinya tidak cocok dengan skema permainan yang diusung pelatihnya.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas