Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Elkan Baggott Gabung, Timnas U-19 Indonesia Cari Lokasi TC Baru di Kroasia

Pemindahan tempat itu dilakukan PSSI untuk mendapatkan suasana baru dan mencari lapangan latihan yang memiliki kualitas bagus.

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Elkan Baggott Gabung, Timnas U-19 Indonesia Cari Lokasi TC Baru di Kroasia
Media PSSI
Pelatih Timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong memberikan instruksi kepada para pemainnya di pemusatan latihan yang berlangsung di Kroasia. 

Menurut Yunus, klub Elkan Baggott yakni Ipswich Town sudah memberikan lampu hijau kepada pemainnya untuk bergabung ke Timnas U-19 Indonesia.

"Sekarang kita tinggal cari waktu yang tepat saja buat Elkan Baggott datang ke Kroasia karena klubnya sudah beri izin," tutupnya.

Sebelumnya, Yunus Nusi menginformasi Timnas U-19 Indonesia akan tetap melanjutkan pemusatan latihan di Kroasia.

Para pemain Timnas U-19 Indonesia hanya akan berpindah tempat atau daerah saat menjalani TC di Kroasia.

Baca: Tujuan Khusus Shin Tae-yong Berikan Variasi Latihan ke Timnas U-19 Indonesia

Pemindahan tempat itu dilakukan PSSI untuk mendapatkan suasana baru dan mencari lapangan latihan yang memiliki kualitas bagus.

Hal tersebut perlu dilakukan untuk mendukung segala program latihan Shin Tae-yong agar bisa berjalan dengan baik.

"Untuk TC di Kroasia memang masih lanjut Timnas U-19. Tapi pindah daerah saja, kita cari lapangan yang lebih bagus," kata dia.

Baca: Teka-teki Pemain Timnas U-19 yang Direkrut Persib Bandung dengan Kontrak 3 Tahun

Berita Rekomendasi

Pria yang juga menjabat anggota Exco PSSI itu memastikan saat ini masih dalam penjajakan dengan beberapa negara untuk menjadi lawan uji tanding Timnas U-19 Indonesia.

PSSI sebagai induk sepak bola Indonesia, sedang melakukan penjakakan dengan beberapa federasi dari negara lain untuk diajak beruji coba.

"Kita masih dalam proses komunikasi dengan federasi lain untuk bisa laga uji coba dengan Timnas U-19 Indonesia," tutupnya.

Selama satu bulan terakhir, tim yang dinahkodai langsung oleh Shin Tae-yong itu memang berada di Kroasia untuk menjalani agenda TC dan pertandingan uji coba.

Dari tujuh pertandingan yang sudah dimainkan, tercatat Timnas U-19 Indonesia meraih dua kali kemenangan, dua kali hasil imbang, dan menelan tiga kali kekalahan.

Tujuh lawan yang dihadapi skuat Garuda Muda adalah Bulgaria (0-3), Kroasia (1-7), Arab Saudi (3-3), dua kali melawan Qatar (2-1 dan 1-1), Bosnia Herzegovina (0-1), dan Dinamo Zagreb (1-0).

Setelah menjalani TC di Kroasia, para pemain Timnas U-19 akan langsung melanjutkan latihan dan uji tanding ke Turki.

PSSI telah meminta sejumlah negara Asia dan Afrika untuk menjadi lawan latih tanding Garuda Muda.

Beberapa negara menjadi calon lawan yakni Uni Emirat Arab (UEA), Iran, dan Mesir.

Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
16
12
3
1
37
16
21
39
2
Chelsea
17
10
5
2
37
19
18
35
3
Arsenal
17
9
6
2
34
16
18
33
4
Nottm Forest
17
9
4
4
23
19
4
31
5
Bournemouth
17
8
4
5
27
21
6
28
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas