Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hasil Liga Champions, Kembali Jadi Pahlawan, Marcus Rashford Ungkap 2 Kunci Kemenangan MU

Marcus Rashford kembali mampu menisbatkan diri sebagai pahlawan kemenangan Manchester United saat bertandang ke markas PSG, Rabu (21/10/2020).

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Hasil Liga Champions, Kembali Jadi Pahlawan, Marcus Rashford Ungkap 2 Kunci Kemenangan MU
FRANCK FIFE / AFP
Penyerang Inggris Manchester United Marcus Rashford melakukan selebrasi setelah mencetak gol dalam pertandingan sepak bola leg pertama Grup H Liga Eropa UEFA antara Paris Saint-Germain (PSG) dan Manchester United di stadion Parc des Princes di Paris pada 20 Oktober 2020. FRANCK FIFE / AFP 

TRIBUNNEWS.COM - Marcus Rashford kembali mampu menisbatkan diri sebagai pahlawan kemenangan Manchester United saat bertandang ke markas Paris Saint-Germain, Rabu (21/10/2020) dinihari tadi.

Berlangsung di Stade des Princes, Rashford menjadi pencetak gol kemenangan Manchester United atas tim raksasa asal Prancis tersebut.

Gol Rashford pada menit ke-87 membuat Manchester United berhak mendapat tiga poin penuh pada laga perdana Grup H, Liga Champions.

Gol telat dari pemain Timnas Inggris itu juga seakan mengingatkan kepada para penggemar Manchester United pada momen dua musim lalu.

Dimana, kala itu itu Rashford juga menjadi pahlawan kemenangan timnya saat bertemu PSG pada babak 16 besar Liga Champions.

Gol penalti dari Rashford pada penghujung laga membuat Manchester United berhak lolos ke babak perempat final dan menyingkirkan PSG.

Kini, Rashford kembali mengulangi momen manis itu pada laga perdana Liga Champions musim ini.

Berita Rekomendasi

Manchester United pun sukses mempecundangi PSG dengan skor akhir 1-2 di kandang tim berjuluk Les Parisiens tersebut.

Dalam laga tersebut, Manchester United unggul terlebih dahulu lewat gol penalti dari Bruno Fernandes pada menit ke-23.

PSG berhasil menyamakan kedudukan setelah Anthony Martial mencetak gol bunuh diri pada menit ke-55.

Sebelum akhirnya, Rashford mencatatkan namanya pada papan skor pada menit 87.

Manchester United berhak mendapat tiga poin dan menempati posisi kedua klasemen, dibawah RB Leipzig dengan perolehan poin yang sama yakni 3 poin.

Menanggapi kemenangan tersebut, Rashford mengaku cukup senang bisa kembali menjadi pahlawan kemenangan timnya.

Baginya yang terpenting adalah timnya bisa mendapatkan kemenangan melawan tim sekelas PSG.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas