Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Bek Kiri Persita Tangerang Aktif Berbisnis di Tengah Ketidakjelasan Kompetisi

Ditengah ketidakpastian kompetisi, banyak cara yang dapat dilakukan untuk tetap produktif.

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Bek Kiri Persita Tangerang Aktif Berbisnis di Tengah Ketidakjelasan Kompetisi
wartakotalive
Zikri Akbar, bek kiri Persita Tangerang 

Laporan Reporter WARTAKOTALIVE.COM, Rafsanzani Simanjorang

TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - Ditengah ketidakpastian kompetisi, banyak cara yang dapat dilakukan untuk tetap produktif.

Tak hanya untuk menghilangkan kejenuhan, ada pula cara lain yang bisa dilakukan guna mendatangkan pemasukan.

Zikri Akbar misalnya. Bek kiri Persita Tangerang asal Aceh ini, menggeluti dunia bisnis untuk menambah pundi-pundi uangnya.

Pasalnya, ia tak bisa berharap penuh pada pendapatan dari profesinya sebagai pesepak bola, mengingat ada pemotongan gaji karena pandemi Covid-19 yang mengharuskan kompetisi ditunda.

Ada tiga bisnis yang dijalani oleh pemain dengan nomor punggung 27 ini, jualan kopi, madu dan juga sendal.

"Memang saya orangnya suka berbisnis. Mulai sejak tahun 2013, awalnya jualan sendal. Sekarang nambah dua lagi," ucapnya, Senin (26/10/2020).

BERITA REKOMENDASI

Ia menjelaskan, saat berjualan sendal awalnya dirinya membeli sendal melalui agen lalu menjualnya. Namun, saat ini dirinya langsung membeli sendal langsung dari pengusahanya, lalu menjualnya kembali.

Berlanjut ke bisnis kopi (tahun 2020), kopi yang ia jual langsung bersumber dari Aceh yang diberi nama Kupi Loen dan dibawah merek dagangan, ada tertulis za coffee.

Targetnya adalah penikmat kopi nusantara, yang ingin mencicipi kopi asal Aceh.

Lanjutnya, ia melirik ke bisnis madu beberapa bulan lalu, karena madu dianggap ideal di situasi pandemi Covid-19, dimana madu dapat meningkatkan kekebalan tubuh.

"September lalu, saya mulai ke bisnis madu. Tepatnya, madu Sumbawa, Nusa Tenggara Barat. Madu ini pun langsung dari orang pertama, dan madunya asli. Bahkan dulu sempat diuji oleh seorang konsumen keasliannya," tambahnya.


Bagi yang penasaran dan ingin membeli madu, sendal maupun kopi miliknya Zikri Akbar, dapat pula melalui pesan di instagram miliknya "zikriakbar_27", dijamin harganya terjangkau.

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo
10
6
3
1
16
6
10
21
2
Persebaya
10
6
3
1
9
5
4
21
3
Persib
10
5
5
0
18
8
10
20
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
PSM Makasar
10
4
5
1
13
6
7
17
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas