Liga 1 Bisa Punya Dua Juara Tahun 2021, Kok Bisa?
Situasi luar biasa tersebut memungkinkan kasta teratas kompetisi nasional, Liga 1 bisa memiliki dua juara pada tahun 2021.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
"Tetapi bisa saja Liga 1 2021 dimulai setelah Juli nanti. Seperti Liga Inggris yang kalau tidak salah hanya jeda dua sampai tiga pekan dari musim sebelumnya ke musim selanjutnya."
Baca Juga: Liga 2 2020 Mulai Dilanjutkan Pada Februari Sampai Maret 2021
"Ya kita harus akui kalau Covid-19 ini membuat jadwal pertandingan menjadi berantakan," ucap pria asal Bandung, Jawa Barat, tersebut.
Akhmad Hadian Lukita sudah mempelajari karakter kompetisi sepak bola di Asia.
Ia mengatakan jadwal pertandingan sepak bola Asia itu berbeda dengan Eropa.
Baca Juga: Deontay Wilder Tolak Mentah--mentah Tawaran 'Tak Ikhlas' Floyd Mayweather Jr
Di Eropa, kompetisi sepak bola biasanya digelar pada pertengahan tahun dan berakhir di awal tahun selanjutnya.
Sementara di Asia, kompetisi mulai digelar di awal tahun hingga akhir tahun.
"Kalau dilihat, jadwal sepak bola Asia itu tidak bisa mengikuti jadwal di Eropa karena di Asia kompetisinya digelar tahunan," kata Akhmad Hadian Lukita.
"Berarti bisa saja Liga 1 2021 dimulai Agustus dan berakhir pada Desember tapi kan itu belum pasti juga karena harus melihat kondisi terlebih dahulu," katanya.