Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Anies Baswedan Tinjau Pembangunan Stadion Baru Persija Jakarta

Anies Baswedan menyempatkan diri mengunjungi calon stadion Persija Jakarta, Jakarta International Stadium.

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Husein Sanusi
zoom-in Anies Baswedan Tinjau Pembangunan Stadion Baru Persija Jakarta
Instagram/@persija
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, bersama jajaran manajemen Persija dan pengurus pusat the Jakmania meninjau perkembangan proyek stadion Jakarta International Stadium (JIS) pada Sabtu pagi (14/11). 

Proyek megah ini diharapkan rampung di tahun 2021 mendatang.

Stadion ini juga akan dilengkapi dengan atap yang dapat terbuka-tertutup secara otomatis.

Teknologi buka-tutup otomatis ini digadang-gadang jadi yang pertama di Indonesia.

Tak hanya itu, JIS dilengkapi dek di ketinggian 70 meter.

Untuk rumputnya, stadion JIS akan menggunakan rumput jenis hybrid turf.

Sebagai informasi, rumput hybrid turf merupakan campuran antara rumput alami dan sintetis.

Baca juga: Rencana Pemain Persija Jakarta Marc Klok Seusai Resmi Jadi WNI

Berita Rekomendasi

Terdapat juga lapangan khusus latihan berjumlah dua buah yang dapat dimanfaatkan.

Selain itu, Jakarta International Stadium juga dilengkapi dengan fasilitas penunjang lain.

Seperti restoran, ruang VIP, dan ruang ganti kelas wahid.

Fasilitas penunjang pun dibangun di luar stadion megah ini.

Rencananya, di sekitaran stadion akan dibangun fasilitas yang mengutamakan seni, budaya, dan ramah lingkungan.

Proyek pembangunan JIS digarap konsorsium WIKA Gedung, PT Jaya Konstruksi Tbk.

Selain itu, masih ada PT Pembangunan Perumahan (Persero) Tbk dengan skema Kerja Sama Operasi (KSO).

Pihak Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menganggarkan dana sekira Rp 4 triliun guna menjamin proyek stadion ini rampung.

Dalam pengerjaanya, pihak WIKA Gedung tetap menjalankan protokol kesehatan.

Seperti pengecekan suhu tubuh dan medical check up rutin bagi para pekerja.

(Tribunnews.com/Guruh) (Kompas.com/Suhaiela Bahfein)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas