Rahmad Darmawan Targetkan Madura United Finis di Tiga Besar
Madura United, klub asal Jawa Timur yang menjadi salah satu kontestan Liga 1 Indonesia tak akan bermain-main di lanjutan kompetisi tahun mendatang.
Editor: Toni Bramantoro
Laporan Reporter WARTAKOTALIVE.COM, Rafsanzani Simanjorang
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Madura United, klub asal Jawa Timur yang menjadi salah satu kontestan Liga 1 Indonesia tak akan bermain-main di lanjutan kompetisi tahun mendatang.
Rahmad Darmawan, pelatih Madura United mengatakan, dirinya telah berdiskusi dengan manajemen Laskar Sape Kerrab (julukan Madura United) untuk target tim.
"Target tiga besar. Itu hasil diskusi dengan manajemen," ucapnya saat ditemui di lapangan Yon Zikon 14, Jakarta Selatan, Sabtu (14/11/2020).
Saat ini, para pemainnya pun menjalani latihan mandiri.
Pelatih yang akrab disapa coach "RD" ini mengatakan kemungkinan pertengahan Desember Madura United akan memulai latihan tim.
PSSI dan PT Liga Indonesia Baru sendiri merencanakan lanjutan kompetisi akan digulirkan di Februari 2021 mendatang.
Ada pun saat ini, Madura United berada di peringkat delapan dengan poin 4 dari tiga pertandingan.
Madura United hanya terpaut lima poin dari Persib Bandung sebagai pemimpin klasemen sementara Liga 1 Indonesia.