JADWAL Liga Italia - AC Milan vs Fiorentina, Benevento vs Juventus Live Streaming RCTI, Gratis
Jadwal Liga Italia pekan 9 menyuguhkan laga AC Milan vs Fiorentina di beIN Sports, Benevento vs Juventus live streaming RCTI Plus gratis di sini.
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
TRIBUNNEWS.COM - Jadwal Liga Italia pekan 9 yang akan berlangsung akhir pekan ini dengan menyuguhkan laga AC Milan vs Fiorentina di beIN Sports, dan Benevento vs Juventus live streaming RCTI Plus.
Jelang kick off pekan 9 Liga Italia, AC Milan dikabarkan tertarik untuk memboyong pemain gratisan milik Real Madrid yang bakal dilepas pada bursa transfer musim panas mendatang.
Nama Lucas Vazquez milik Real Madrid menjadi amunisi yang siap diboyong oleh AC Milan ke publik San Siro.
Peluang besar untuk mendaratkan pemain 29 tahun membuat AC Milan akan mengalami kegemukan skuat pada posisi winger.
Baca juga: Jadwal Live Streaming RCTI Liga Italia Sassuolo vs Inter Milan, AC Milan vs Fiorentina Gratis
Baca juga: Kekecewaan Juventus Alami Penolakan Trequartista AC Milan, bak Kasih Bertepuk Sebelah Tangan
AC Milan terus berbenah untuk mendapatkan amunisi tambahan di bursa transfer, termasuk musim panas mendatang.
Sederet nama pemain kelas wahid terus dikaitkan dengan kepindahan ke AC Milan.
Satu di antara pemain yang dapat diboyong dengan status free transfer alias gratis ialah Lucas Vazquez.
Sebagaimana yang diketahui, kontrak pemain Timnas Spanyol itu bersama Real Madrid akan usang Juni 2021 mendatang.
Real Madrid yang tak ingin memperpanjang masa bakti sang winger membuat Vazquez dipastikan hengkang dengan status free transfer.
Dilansir laman Sempre Milan, situasi ini yang tengah diusahakan oleh AC Milan.
Di bawah kendali Stefano Pioli, AC Milan terus membangun skuat terbaiknya.
Meski musim ini banyak mengandalkan pemain muda, namun tak dipungkiri Pioli membutuhkan pemain yang memiliki banyak pengalaman.
Satu di antara contohnya ialah Zlatan Ibrahimovic dan Simon Kjaer.
Lucas Vazquez bisa menjadi variasi tersendiri bagi penyerangan AC Milan andai nantinya bisa bergabung.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.