Mantan Rekan Setim, Bambang Pamungkas di Timnas Indonesia U-16 Sekarang Punya SSB D16
SSB D16, berada di Stadion Galapuri, Ciledug, Tangerang. SSB ini didirikan oleh mantan pemain U-16 timnas Indonesia tahun 2001, Muhammad Kurdinal
Editor: Toni Bramantoro
Laporan Reporter WARTAKOTALIVE.COMRafsanzani Simanjorang
TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - SSB D16, berada di Stadion Galapuri, Ciledug, Tangerang. SSB ini didirikan oleh mantan pemain Timnas Indonesia U-16 tahun 2001, Muhammad Kurdinal, 16 Februari 2019 lalu.
Mantan rekan setim, Bambang Pamungkas di Timnas Indonesia U-16 dulu ini mendirikan SSB karena ingin anak-anak belajar sepak bola dengan baik.
Punya slogan "practice to the best" yang artinya berlatih untuk yang terbaik, SSB ini dilatih oleh para mantan pemain timnas Indonesia.
Sebut saja Hermansyah mantan kiper timnas era 1980-an, sebagai pelatih kiper dan Herman Pulalo, mantan bek timnas era 1996-an, Rommy Dias Putra, mantan pemain timnas senior saat SEA Games 2003 dengan lisensi B AFC mengisi formasi kepelatihan.
Kurdinal sendiri selaku pemilik SSB punya lisensi C AFC.
"Saya sendiri memang mantan pemain profesional dan ingin membentuk SSB. Saya juga telah punya pengalaman melatih di beberapa akademi sepak bola dan SSB sebelum saya mendirikan SSB D16," ujar Kurdinal.
Pengalaman meniti karier di masa lalu pun turut menjadi alasan dirinya mau mendirikan SSB.
Sebagai pendiri, Ilham berharap anak-anaknya kelak mampu bermain di tim,tim Liga 1 Indonesia.
Ada pun kategori usia yang dilatih di SSB D16 ini adalah lima hingga 16 tahun.
"Program kami jelas, apa saja yang akan dilakukan dalam setahun, semua terstruktur," tambahnya.
Saat ini, salah satu alumnus SSB D-16 bernama Muhamad Fati telah masuk ke dalam akademi PSM Makassar.
Hal ini wujud dari sistem latihan yang terprogram, serta manajemen yang sehat.
"Tujuan saya, bagaimana nantinya anak-anak mampu menjadi pesepak bola dan membahagiakan orang tuanya. Melihat mereka sukses, batin saya bahagia," terangnya.
Ada pun latihan tim SSB D16 sebanyak tiga kali dalam seminggu.
Dari formulir pendaftaran yang diperoleh Warta Kota, Biaya pendaftaran masuk ke SSB D-16 sebesar Rp. 150.000, iuran (spp) per bulannya Rp. 200.000, dan biaya seragam senilai Rp. 500.000 untuk dua stel, lengkap dengan kaos kaki.