Liverpool Pesta 7 Gol ke Gawang Crystal Palace, Firmino-Salah Gemilang, Minamino Cetak Gol Debut
Liverpool mampu mengalahkan Crystal Palace dengan skor telak 7-0 dalam laga pekan ke-14 Liga Inggris, di Selhurst Park, Sabtu (19/12/2020).
Editor: Bolasport.com

Clive Rose / POOL / AFP
Gelandang Liverpool Jepang Takumi Minamino (2L) merayakan gol pembuka selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Crystal Palace dan Liverpool di Selhurst Park di London selatan pada 19 Desember 2020.
Clive Rose / POOL / AFP
TRIBUNNEWS.COM - Liverpool mampu mengalahkan Crystal Palace dengan skor telak 7-0 dalam laga pekan ke-14 Liga Inggris, di Selhurst Park, Sabtu (19/12/2020).
Liverpool unggul dalam segala aspek melawan Crystal Palace.
The Reds unggul penguasaan bola sebanyak berbanding milik Crystal Palace.
Dari segi peluang, anak-anak asuhan Juergen Klopp mencatatkan total
Bermain tanpa Mohamed Salah, Liverpool mengandalkan trio Takumi Minamino, Sadio Mane dan Roberto Firmino.
Liverpool langsung tancap gas begitu laga dimulai.
Peluang pertama The Reds langsung membuahkan hasil pada menit ke-3.
Berita Rekomendasi
Trent Alexander-Arnold mengirim umpan ke kotak penalti, dan diterima oleh Sadio Mane.
Lewat umpan kecil, Mane memberikan bola kepada Minamino.