Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

LIVE STREAMING Brighton vs Arsenal Liga Inggris, Arteta: Melatih The Gunners Itu Menguras Tenaga

Berikut link live streaming laga Brighton vs Arsenal Liga Inggris pekan 16 malam nanti, kick off pukul 01.00 WIB di Mola TV.

Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in LIVE STREAMING Brighton vs Arsenal Liga Inggris, Arteta: Melatih The Gunners Itu Menguras Tenaga
GLYN KIRK/AFP
LIVE STREAMING Brighton vs Arsenal Liga Inggris, Manajer Arsenal, Mikel Arteta (kanan) memberi isyarat dari pinggir lapangan selama pertandingan sepak bola Grup B Liga Eropa UEFA antara Arsenal dan Molde di Emirates Stadium di London pada 5 November 2020. 

TRIBUNNEWS.COM - Live streaming Liga Inggris pekan 16 laga Brighton vs Arsenal di Mola TV tersedia dalam berita ini.

Pertandingan Brighton vs Arsenal Liga Inggris akan berlangsung di Falmer Stadium, Rabu (30/12/2020) pukul 01.00 WIB live Mola TV.

Jelang laga Brighton vs Arsenal Liga Inggris, Mikel Arteta mengakui bahwa melatih Arsenal adalah hal yang menguras tenaga dan menyakitkan, khususnya ketika klub berjulukan The Gunners itu sedang berada dalam situasi sulit.

Arsenal baru saja mengakhiri periode buruk di pentas Premier League, kompetisi teratas Liga Inggris.

Baca juga: Live Streaming Brighton vs Arsenal Liga Inggris di Mola TV, Kick Off Pukul 01.00 WIB

Baca juga: JADWAL Liga Inggris Brighton vs Arsenal, Campbell: Bellerin Lebih Baik Dipulangkan ke Barcelona

(FILES) Dalam foto file ini diambil pada 15 Juli 2020, pelatih kepala Spanyol Arsenal Mikel Arteta (kanan) berbicara dengan striker Arsenal asal Gabon Pierre-Emerick Aubameyang (kiri) sebelum membawanya sebagai pemain pengganti selama pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris antara Arsenal. dan Liverpool di Stadion Emirates di London. Mikel Arteta percaya Liverpool menjadi
(FILES) Dalam foto file ini diambil pada 15 Juli 2020, pelatih kepala Spanyol Arsenal Mikel Arteta (kanan) berbicara dengan striker Arsenal asal Gabon Pierre-Emerick Aubameyang (kiri) sebelum membawanya sebagai pemain pengganti selama pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris antara Arsenal. dan Liverpool di Stadion Emirates di London. Mikel Arteta percaya Liverpool menjadi "lebih baik dan lebih baik" tetapi mengatakan Arsenal harus pergi ke Anfield percaya mereka bisa menang setelah dua kemenangan beruntun melawan pasukan Jurgen Klopp. SHAUN BOTTERILL / POOL / AFP (SHAUN BOTTERILL / POOL / AFP)

Pada laga pekan ke-15, Minggu (27/12/2020) dini hari WIB, pasukan Mikel Arteta berhasil menaklukkan Chelsea dengan skor 3-1.

Tiga gol The Gunners lewat Alexandre Lacazette, Granit Xhaka, dan Bukayo Saka cuma bisa dibalas sebiji oleh Chelsea melalui aksi Tammy Abraham.

Hasil bagus atas Chelsea pada Boxing Day itu membuat Arsenal membukukan kemenangan perdana di Premier League sejak kali terakhir mereka mengalahkan Manchester United, awal November lalu.

BERITA REKOMENDASI

Setelah menundukkan Man United pada gameweek 7, The Gunners cuma bisa mendulang dua poin pada tujuh pertandingan berikutnya.

Fase buruk yang dilewati Arsenal itu membuat Mikel Arteta nyaris tidak bisa tidur karena memikirkan performa timnya.

Baca juga: Virus Covid-19 Melanda Liga Inggris, Laga Everton vs Manchester City Ditunda, Bek Arsenal Positif

Baca juga: Hasil Liga Inggris, Chelsea Tengah Krisis, Lampard Butuh Kemenangan!

Baca juga: Calon Jawara Liga Inggris Musim Ini versi Louis Saha: Termasuk Manchester United

"Itu menguras tenaga, membuat frustrasi dan menyakitkan," ungkap Arteta dilansir The Guardian.

"Dalam situasi sulit, saya melihat orang-orang yang tepat. Mereka memberikan dukungan dan mau bertarung dengan saya. Ini memberi saya energi setiap hari untuk terus melakukannya," imbuh juru taktik asal Spanyol itu.

"Ini adalah pekerjaan 24 jam setiap hari. Terkadang Anda tidak bisa menemukan alasan yang tepat mengapa kalah, menghasilkan apa yang seharusnya dihasilkan," kata dia lagi.


"Itu adalah sakit kepala yang berat. Namun, itu juga merupakan keindahan permainan ini, yaitu menemukan cara untuk melakukan sesuatu yang berbeda," tandasnya.

Bek Arsenal asal Brasil David Luiz (kiri), gelandang Arsenal Inggris Joe Willock (tengah) dan manajer Arsenal Spanyol Mikel Arteta (kanan) meninggalkan lapangan setelah pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris antara Everton dan Arsenal di Goodison Park di Liverpool, Inggris barat laut pada 19 Desember 2020.
CLIVE BRUNSKILL / POOL / AFP
Bek Arsenal asal Brasil David Luiz (kiri), gelandang Arsenal Inggris Joe Willock (tengah) dan manajer Arsenal Spanyol Mikel Arteta (kanan) meninggalkan lapangan setelah pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris antara Everton dan Arsenal di Goodison Park di Liverpool, Inggris barat laut pada 19 Desember 2020. CLIVE BRUNSKILL / POOL / AFP (CLIVE BRUNSKILL / POOL / AFP)

Arteta menambahkan, ketika Arsenal sedang mengalami tren negatif, ia selalu berusaha memotivasi para pemainnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
10
8
1
1
19
6
13
25
2
Man. City
10
7
2
1
21
11
10
23
3
Nottm Forest
10
5
4
1
14
7
7
19
4
Chelsea
10
5
3
2
20
12
8
18
5
Arsenal
10
5
3
2
17
11
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas