Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Curahan Hati Terdalam Cristiano Ronaldo, Impikan Gelar Piala Dunia Bareng Portugal

Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo memimpikan bisa meraih gelar Piala Dunia sebelum nantinya memutuskan pensiun dari dunia sepak bola.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Curahan Hati Terdalam Cristiano Ronaldo, Impikan Gelar Piala Dunia Bareng Portugal
PATRICIA DE MELO MOREIRA / AFP
Pemain depan Portugal Cristiano Ronaldo berjalan di lapangan selama pertandingan sepak bola grup 3 UEFA Nations League A antara Portugal dan Prancis di stadion Luz di Lisbon pada 14 November 2020. PATRICIA DE MELO MOREIRA / AFP 

TRIBUNNEWS.COM - Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo memimpikan bisa meraih gelar Piala Dunia sebelum nantinya memutuskan pensiun dari dunia sepak bola.

Keinginan Ronaldo untuk bisa meraih gelar Piala Dunia terasa cukup wajar meskipun usianya sudah 35 tahun.

Hal ini mengingat hanya Piala Dunia saja yang masih menjadi gelar yang belum dimenangkan oleh Ronaldo.

Di level klub, Ronaldo telah memperoleh segalanya mulai dari gelar individu maupun klub.

Baca juga: Perkuat Lini Tengah Inter Milan, Kepingin Pemain seperti Franck Kessie, Nerazzurri Targetkan Kante

Baca juga: Gacor Bersama Inter Milan, Romelu Lukaku Pede Sebut Dirinya Penyerang Berbahaya

Gelar Liga Inggris, Liga Spanyol, Liga Italia, Piala FA, Copa Del Rey, Coppa Italia, dan Liga Champions menjadi deretan kompetisi yang pernah dimenangkan Ronaldo.

Di level internasional, Ronaldo tercatat juga telah membantu negaranya meraih dua gelar juara.

Dua gelar juara yang sudah dipersembahkan oleh Ronaldo adalah Euro 2016 dan UEFA Nations League 2019.

Baca juga: Inter Milan Serius Gaet Rodrigo De Paul, Christian Eriksen Diambang Pintu Keluar Nerazzurri

Berita Rekomendasi

Alhasil hanya gelar piala dunia yang tersisa belum pernah dimenangkan Ronaldo bersama Timnas Portugal.

"Saya masih memimpikan gelar Piala Dunia bersama Portugal, itu mungkin," ujar Ronaldo dilansir Football Italia.

Ambisi yang dimiliki Ronaldo sejatinya didukung oleh kekuatan fisiknya yang masih prima meskipun sudah menginjak usia 35 tahun.

Bahkan, Ronaldo menyebut dirinya masih bisa bermain dalam beberapa tahun kedepan.

"Tidak peduli usianya, yang terpenting adalah pikirannya," ungkap Ronaldo.

"Tidak masalah jika saya bagus, anda tidak tahu besok apa yang akan terjadi, saya hidup saat ini pada periode ini,".

"Momennya bagus, saya merasa bahagia, saya merasa tajam dan di saat yang baik dalam hidup saya, saya berharap bisa bermain selama bertahun-tahun lagi," tukasnya menambahkan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Napoli
19
14
2
3
30
12
18
44
2
Atalanta
18
13
2
3
43
20
23
41
3
Inter Milan
17
12
4
1
45
15
30
40
4
Lazio
19
11
2
6
33
27
6
35
5
Juventus
18
7
11
0
30
15
15
32
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas