SUSUNAN Pemain dan Live Streaming Gratis Benevento vs AC Milan Liga Italia: Rebic-Leao Main Bareng
Berikut susunan pemain dan live streaming RCTI laga Benevento vs AC Milan di Liga Italia, Ante Rebic dan Rafael Leao starter.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
TRIBUNNEWS.COM - Berikut daftar susunan pemain dan live streaming gratis RCTI laga Benevento vs AC Milan Liga Italia, tersedia dalam artikel ini.
Duel lanjutan Liga Italia antara Benevento vs AC Milan dijadwalkan akan terhampar di Stadio Ciro Vigorito, Senin (4/1/2021) dini hari.
Pertandingan Benevento vs AC Milan juga dapat anda saksikan melalui live streaming RCTI+ mulai pukul 00.00 WIB.
Baca juga: HASIL Liga Italia: Inter Milan Ngamuk di Kandang, Lukaku Pecahkan Rekor Milik Ronaldo El Fenomeno
Susunan Pemain
Benevento (4-3-2-1)
Lorenzo Montipo (GK): Federico Barba. Alessandro Tuia, Kamil Glik, Gaetano Letizia; Artur Ioniță, Pasquale Schiattarella, Përparim Hetemaj; Gianluca Caprari, Gianluca Lapadula; Roberto Insigne
AC Milan (4-2-3-1):
Gianluigi Donnarumma (GK): Davide Calabria, Simon Kjaer, Alessio Romagnoli, Diogo Dalot: Franck Kessie, Sandro Tonali; Hakan Calhanoglu; Brahim Díaz, Rafael Leao, Ante Rebic
Live Streaming
Kondisi Tim
AC Milan selaku tim tamu mengusung misi wajib memang untuk tetap menjaga singgasana puncak klasemen.
Tim berjuluk Rossoneri itu sejauh ini telah mengumpulkan 34 poin dari 14 laga yang telah dilakoni.
Sementara itu, Benevento yang bertindak sebagai tuan rumah akan berusaha untuk menghentikan laju impresif AC Milan.
Dengan adanya sosok Filippo Inzaghi yang menjadi nahkoda tim, Benevento berharap bisa memberi kekalahan perdana bagi Rossoneri.
Stefano Pioli Konfirmasi Pulihnya Sang Winger Lincah
Pelatih AC Milan, Stefano Pioli memberikan kabar terbaru perihal kondisi terbaru timnya jelang laga melawan Benevento.
Salah satu kabar positif yang disampaikan oleh Pioli terkait sudah pulihnya cedera Samu Castillejo.
Pulihnya winger kanan andalan AC Milan itu menjadi angin segar ditengah situasi badai cedera yang tak henti melanda Rossoneri.
Pesepakbola asal Spanyol itu tercatat sudah dua kali masuk ruang perawatan dalam mengarungi kompetisi musim ini.
Castillejo pertama kali harus masuk meja perawatan setelah mengalami cedera pada akhir November tahun lalu.
Beruntung, cedera yang ia dapatkan terlalu parah sehingga hanya butuh beberapa pekan untuk bisa kembali tampil.
Akan tetapi, Castillejo harus kembali terkapar setelah mendapatkan cedera lain saat AC Milan berjumpa Lazio pada laga terakhir tepat sebelum natal.
Dan laga melawan Benevento akan menjadi momen kembalinya Castillejo beraksi di atas lapangan hijau.
"Castillejo telah pulih dan akan berada di skuad, sebagaimana pemain lain yang cedera harus kami lihat dulu," ujar Castilllejo dilansir laman resmi AC Milan.
Kembalinya Castillejo setidaknya menambah kedalaman skuat AC Milan utamanya posisi winger kanan.
Apalagi sosok Alexis Saelamaekers yang juga menjadi pesaing Castillejo masih cedera.
Sementara itu, Benevento dipastikan masih belum bisa menurunkan Luca Caldirola dan Massimo Volta karena cedera.
Rossoneri Waspadai Ancaman Pasukan Filippo Inzaghi
Pelatih AC Milan, Stefano Pioli menyalakan nada waspada jelang pertempuran timnya melawan Benevento dalam laga lanjutan Liga Italia.
Sinyal waspada yang disampaikan Pioli tak terlepas dari adanya sosok hebat di balik layar Benevento yakni Filippo Inzaghi.
Sosok Filippo Inzaghi yang saat menjadi pelatih Benevento tak lain merupakan legenda AC Milan.
Inzaghi kini membawa Benevento untuk menduduki posisi 10 di klasemen sementara.
Torehan lima kemenangan, tiga hasil imbang, dan enam kekalahan mewarnai performa Benevento musim ini.
Torehan 18 poin bukanlah catatan yang terlalu buruk bagi tim yang berstatus promosi Liga Italia.
Atas dasar itulah Stefano Pioli mengingatkan agar para pemainnya tetap mewaspadai ancaman yang diberikan tuan rumah.
"Kami akan menghadapi tim yang telah bekerja dengan baik dan telah mencapai beberapa hasil bagus pula," ujar Pioli dilansir laman resmi AC Milan.
"Kami perlu menjalani permainan yang baik pula dan bermain selayaknya tim AC Milan,".
"Ini akan menjadi laga sulit apalagi beberapa tim besar telah kalah disana, ditambah ada sosok Pippo Inzaghi," tukasnya menambahkan.
Kecerdasan yang ia miliki diyakini Pioli akan menunjang keberhasilan kariernya sebagai pelatih.
Yang terpenting bagi Pioli ketika pemain menjadi pelatih, ia harus memiliki ide brilian dan kepribadian yang baik.
"Inzaghi adalah eks penyerang tip, finisher yang mematikan, dia adalah pola dasar berubah di dalam kotak," jujur Pioli.
"Dia juga akan berguna untuk tim AC Milan saat ini, namun menjadi pelatih selalu ada resikonya,".
"Yang penting mereka punya ide, metode, kepribadia, saya rasa Inzaghi sama seperti Pirlo, mereka orang yang cerdas," tambahnya.
Rekor Pertemuan Kedua Tim, Rossoneri Belum Pernah Menang
AC Milan harus menelan pil pahit setelah belum meraih kemenangan satu kalipun dari Benevento.
Bahkan, AC Milan harus terkapar dalam pertemuan terakhirnya pada tanggal 22 April 2018.
Kala itu AC Milan yang bertindak sebagai tuan rumah dipaksa menyerah Benevento dengan skor satu gol tanpa balas.
Terlepas dari hal itu, saat ini kondisinya telah berubah dimana AC Milan menjadi salah satu tim yang sulit dikalahkan.
Rossoneri sejauh ini masih menduduki posisi puncak klasemen dengan perolehan 34 poin.
AC Milan masih menjadi satu-satunya tim yang belum pernah merasakan pahitnya kekalahan dalam 14 laga di Liga Domestik.
Sebuah catatan yang patut disikapi secara bijak oleh Filippo Inzaghi yang sekarang menangani Benevento.
Pertandingan antara Benevento melawan AC Milan dapat anda saksikan secara langsung LIVE RCTI, Senin (4/1/2021) pukul 00.00 WIB.
Head to Head:
(22/4/2018) AC Milan 0-1 Benevento
(3/12/2017) Benevento 2-2 AC Milan
Prediksi Susunan Pemain Benevento vs AC Milan:
Benevento (4-3-2-1):
Lorenzo Montipo; Federico Barba, Daam Foulon, Kamil Glik, Gaetano Letizia; Riccardo Improta, Pasquale Schiattarella, Perparim Hetemaj; Roberto Insigne, Gianluca Caprari; Gianluca Lapadula
AC Milan (4-2-3-1):
Gianluigi Donnarumma; Diogo Dalot, Alessio Romagnoli, Simon Kjaer, Davide Calabria; Franck Kessie, Sandro Tonali; Samu Castillejo, Hakan Calhanoglu, Ante Rebic; Rafael Leao
(Tribunnews.com/Giri, Dwi Setiawan)