HASIL Liga Inggris: Komentar Tuchel seusai Chelsea Imbang Lawan Wolves, Singgung soal Target Juara
Hasil Liga Inggris, Thomas Tuchel menyoroti permainan Chelsea dan peluang meraih gelar usai ditahan imbang Wolves di kandang.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
TRIBUNNEWS.COM - Hasil Liga Inggris pekan 20, Thomas Tuchel selaku pelatih anyar Chelsea memberikan komentar setelah timnya ditahan imbang Wolves.
Tersaji di Stamford Bridge Stadium, laga Chelsea vs Wolves berakhir imbang tanpa gol, alias 0-0, Kamis (28/1/2021) dini hari.
Debut perdana Tuchel sebagai pelatih tidak dapat dikatakan mengecewakan, meskipun saat ini Chelsea masih berkutat di peringkat delapan.
Baca juga: HASIL Babak Pertama Manchester United vs Sheffield Liga Inggris: Setan Merah Kecolongan Satu Gol
Baca juga: HASIL Liga Inggris: Chelsea Imbang Tanpa Gol dengan Wolves, Debut Thomas Tuchel Raih 1 Poin
The Blues dengan tambahan satu poin mengemas 30 angka dari 20 pertandingan yang telah dilakoni
Di sisi lain, berdasarkan data dari laman Opta, dalam laga tersebut Chelsea mampu mengemas 820 operan dan mencatatkan 78,9 persen penguasaan bola.
Di mana catatan tersebut menjadi yang tertinggi semenjak musim 2003/2004. Dan Chelsea mampu menorehkan statistik tersebut saat ditangani oleh Thomas Tuchel kali pertama.
Pasca pertandingan, Tuchel pun memberikan tanggapannya mengenai timnya yang mampu mendominasi permainan namun gagal melesakkan gol.
Mantan juru taktik PSG itu tak menampik bahwa tambahan satu poin di laga kandangnya merupakan hasil yang mengecewakan.
Namun dalam hal ini juru taktik anyar The Blues juga mengingatkan pasukannya, bahwa tidak ada manfaatnya terlalu dalam menyesali atas hasil pertandingan yang telah terjadi.
"Ya, jelas mengecewakan, atas semua yang kami lakukan untuk mencetak gol," terang Tuchel dikutip dari laman Footbal London.
"Tapi saya harus mengatakan saya hanya berjalan di ruang ganti dan memberi tahu semua orang bahwa tidak ada ruang untuk kekecewaan atau keraguan."
Alih-alih menyoroti kekurangan atas permainan timnya, Tuchel memiliki memberikan apresiasi atas kerja keras yang dipertontonkan Christian Pulisic cs.
"Saya sangat senang dengan penampilan kami, kami memiliki intensitas yang baik dan sangat terstruktur, kami tidak membiarkan serangan balik berbahaya."
"Jadi kami terorganisir dengan sangat baik, kami berani, kami memiliki keberanian bermain sebagai tim, masukan yang baik dari bangku cadangan, sikap yang sangat baik dari bangku cadangan yang tidak masuk. Semangat yang sangat baik."