Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Harry Kane Jadi Tumbal Kekalahan Spurs, Jose Mourinho Salahkan Pemain Liverpool

Penyerang Tottenham Hotspur, Harry Kane mengalami cedera di kedua engkelnya kala bentrok dengan Liverpool di lanjutan Liga Inggris.

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Harry Kane Jadi Tumbal Kekalahan Spurs, Jose Mourinho Salahkan Pemain Liverpool
Nick Potts / POOL / AFP
Penyerang Tottenham Hotspurasal Inggris, Harry Kane mengalami cedera di kedua engkelnya kala bentrok dengan Liverpool di lanjutan Liga Inggris - Striker Tottenham Hotspur Inggris Harry Kane terbaring di lapangan dengan cedera saat pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Tottenham Hotspur dan Liverpool di Tottenham Hotspur Stadium di London, pada 28 Januari 2021. Nick Potts / POOL / AFP 

TRIBUNNEWS.COM - Kekalahan Tottenham Hotspur dalam laga lanjutan Liga Inggris melawan Liverpool, Jumat (29/1/2021) menyisakan rasa pahit mendalam.

Tak hanya mendapat malu lantaran kalah di kandang sendiri, Spurs juga harus bersiap kehilangan satu di antara pemain bintangnya.

Penyerang andalan Tottenham, Harry Kane, kemungkinan bakal absen membela The Lilywhites karena mendapat cedera yang cukup parah saat bentrok dengan Liverpool.

Baca juga: Arsenal vs Manchester United: Dilema Solskjaer Tentukan Pendamping Harry Maguire

Baca juga: Pembelaan Solskjaer Sikapi Penurunan Tajam Performa Anthony Martial Bersama MU

Diketahui, penyerang bernomor punggung 10 itu kuat diduga mengalami cedera engkel yang cukup parah.

Cedera itu kemungkinan memaksa penyerang berdarah Inggris itu absen untuk beberapa pekan mendatang.

Hal itu disampaikan langsung oleh pelatih Spurs, Jose Mourinho.

Pelatih asal Portugal itu juga merinci proses cederanya Harry Kane dalam laga bigmatch kontra Liverpool tersebut.

BERITA TERKAIT

"Dua engkel. Yang pertama, itu adalah tekel yang buruk dari Thiago," ungkap Jose Mourinho dikutip dari laman Liverpool Echo.

"Yang kedua saya tidak tahu dengan pasti," sambungnya.

The Special One, julukan Jose Mourinho, terang-terangan menunjuk sosok Thiago Alcantara sebagi penyebab cederanya Harry Kane.

Jika diurutkan, pernyataan Mourinho itu juga tidak sepenuhnya keliru.

Tepatnya pada menit ke-14, Thiago Alcantara melepaskan tekel yang cukup riskan kepada Harry Kane yang sedang mengontrol bola.

Baca juga: Jarang Dimainkan Ronald Koeman, Pjanic Jalani Masa Kegelapan di Barcelona

Baca juga: Hasil BWF World Tour Finals: Ahsan/Hendra Bocorkan Rahasia Kemenangan di Laga Penentuan

Seketika saja, Kane langsung tersungkur kesakitan dan harus menerima perawatan di pinggir lapangan.

Berselang 20 menit, giliran Joel Matip yang berhadapan dengan striker berusia 27 tahun itu.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas