Hasil Liga Inggris, Ditahan West Brom, Man United Gagal Pangkas Poin dengan Tetangga Berisiknya
Manchester United harus puas berbagi angka dalam lawatannya ke markas West Brom di The Hawthorns, Minggu (14/2/2021) malam.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
TRIBUNNEWS.COM - Manchester United harus puas berbagi angka dalam lawatannya ke markas West Brom di The Hawthorns, Minggu (14/2/2021) malam.
Dalam laga tersebut, Manchester United ditahan imbang dengan skor 1-1 oleh West Brom.
Manchester United harus tertinggal terlebih dahulu setelah Mbaye Diagne mencetak gol pada menit kedua, sebelum Bruno Fernandes menyamakan skor pada penghujung babak pertama.
Kegagalan Manchester United mengamankan poin penuh membuat mereka gagal memangkas jarak poin dengan Manchester City selaku pemuncak klasemen.
Hasil imbang melawan West Brom kini membuat Manchester United memiliki jarak sebesar 7 poin dari The Citizens.
Perolehan poin yang dikoleksi oleh Manchester United sama dengan Leicester City yang sama-sama meraih 46 poin.
Dengan menyisakan satu laga sisa di tangan tentu Manchester United berpeluang akan semakin ditinggal oleh Manchester City.
Jalan Pertandingan
West Brom bermain menekan di menit-menit awal pertandingan.
Permainan agresif nan menekan dipertontonkan oleh klub yang berjuluk The Baggies tersebut.
Terbukti ketika pertandingan baru memasuki menit ke-2' (tepatnya detik ke-83), West Brom mampu mengoyak jala Manchester United.
Ialah Mbaye Diagne mampu mengubah papan skor menjadi 1-0, setelah memanfaatkan assist yang disodorkan oleh Conor Gallagher.
Tersentak gol cepat yang dilesakkan tuan rumah, Setan Merah mencoba menerapkan depangan permainan cepat mereka.
Deburan serangan demi serangan coba dilancarkan anak asuh Ole Gunnar Solskjaer itu guna menyamakan kedudukan.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.