Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Video Tendangan Cristiano Ronaldo Terpa Angin dan Bikin Pemain Porto Jatuh

Cristiano Ronaldo bahkan melakukan aksi yang jadi sorotan berupa tendangan yang menerpa angin meski dengan ancang-ancang yang sudah sempurna.

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Video Tendangan Cristiano Ronaldo Terpa Angin dan Bikin Pemain Porto Jatuh
Filippo MONTEFORTE / AFP
Penyerang Portugal Juventus Cristiano Ronaldo bereaksi selama pertandingan sepak bola Serie A Italia Napoli vs Juventus pada 13 Februari 2021 di stadion Diego Maradona (San Paolo) di Naples. Filippo MONTEFORTE / AFP 

TRIBUNNEWS.COM - Laga melawan FC Porto bukan harinya Cristiano Ronaldo.

CR7 tak mampu berbuat banyak dalam laga tersebut.

Cristiano Ronaldo bahkan melakukan aksi yang jadi sorotan berupa tendangan yang menerpa angin meski dengan ancang-ancang yang sudah sempurna.

Baca juga: Momen Cristiano Ronaldo Tabrak Sesama Pemain Juventus, Langsung Tampak Malas Bermain

Cristiano Ronaldo malah menendang angin yang membuat pemain Porto jatuh di Liga Champions.

Cristiano Ronaldo memimpin Juventus bertandang ke markas Porto dalam laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Estadio do Dragao, Rabu (17/2/2021) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB.

Bermain di kandang Porto, Juventus menyerah 1-2.

Gol-gol tuan rumah diciptakan oleh Mehdi Taremi (menit ke-2) dan Moussa Marega (46').

Berita Rekomendasi

Adapun gol Juventus dibukukan Federico Chiesa (82').

Ekspresi kiper Juventus, Wojciech Szczesny, sebelum dimulainya laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions kontra Porto di Estadio Do Dragao, Rabu (17/2/2021).
TWITTER.COM/JUVENTUSFC
Ekspresi kiper Juventus, Wojciech Szczesny, sebelum dimulainya laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions kontra Porto di Estadio Do Dragao, Rabu (17/2/2021).

Dalam pertandingan melawan Porto, Juventus tampil agresif.

Terbukti, jumlah tembakan Juventus (12) di sepanjang laga lebih banyak dibandingkan Porto (8).

Namun, Cristiano Ronaldo bak hilang ditelan bumi.

Dikutip BolaSport.com dari WhoScored, Cristiano Ronaldo tak ada dalam daftar lima besar penembak terbanyak pada partai Porto versus Juventus.

Gelandang Porto, Sergio Oliveira, berada di urutan teratas dengan meluncurkan 4 tembakan.

Baca Juga: Punya Rekor Buruk Lawan Porto, Cristiano Ronaldo Sampaikan Harapan

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas