Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Pengakuan Blak-blakan Luis Suarez, Sakit Hati Dianggap Barcelona Ketuaan Padahal Masih Tokcer

Baru-baru ini, Luis Suarez mengungkapkan satu sikap kubu Barcelona yang membuatnya kesal.

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Pengakuan Blak-blakan Luis Suarez, Sakit Hati Dianggap Barcelona Ketuaan Padahal Masih Tokcer
GABRIEL BOUYS / AFP
Penyerang Uruguay Atletico Madrid Luis Suarez memberi isyarat selama pertandingan sepak bola grup A Liga Champions UEFA antara Atletico Madrid dan Salzburg, di stadion Wanda Metropolitano di Madrid. Suarez dinyatakan positif mengidap virus corona baru COVID-19, Asosiasi Sepak Bola Uruguay menginformasikan pada 16 November 2020. Dia akan melewatkan pertandingan sepak bola kualifikasi Amerika Selatan Piala Dunia 2022 melawan Brasil di rumah pada 17 November. Striker Atletico de Madrid juga akan absen. melewatkan pertandingan La Liga Spanyol melawan mantan tim Barcelona pada 21 November. GABRIEL BOUYS / AFP 

TRIBUNNEWS.COM - Pengakuan blak-blakan soal Barcelona dituturkan penyerang Atletico Madrid, Luis Suarez.

Alasan Barcelona mendepak dirinya sepertinya membuat Luis Suarez sakit hati.

Luis Suarez meninggalkan Barcelona untuk bergabung dengan Atletico Madrid pada bursa transfer musim panas tahun lalu.

Baca juga: Aksi Impresif Luis Suarez Bikin Keputusan Barcelona Tampak Konyol, Harusnya di Atas Atletico Madrid

Striker berkebangsaan Uruguay itu hengkang dari Camp Nou karena tak masuk rencana pelatih anyar Barcelona, Ronald Koeman.

Luis Suarez pun mengakhiri kisahnya dengan Barcelona yang telah terjalin selama enam musim.

Baru-baru ini, Luis Suarez mengungkapkan satu sikap kubu Barcelona yang membuatnya kesal.

Pemain yang kini berusia 34 tahun itu merasa terganggu dengan pernyataan kubu Barcelona yang menyebutnya terlalu tua dan tak bisa lagi bersaing di level tertinggi.

Baca juga: Dibuang Barcelona, Luis Suarez Ukir Start Terbaik di Liga Spanyol, 16 Gol dalam 17 Laga!

Penyerang Uruguay Atletico Madrid Luis Suarez melakukan selebrasi setelah mencetak gol dalam pertandingan sepak bola liga Spanyol antara Club Atletico de Madrid dan RC Celta de Vigo di stadion Wanda Metropolitano di Madrid pada 8 Februari 2021.
Penyerang Uruguay Atletico Madrid Luis Suarez melakukan selebrasi setelah mencetak gol dalam pertandingan sepak bola liga Spanyol antara Club Atletico de Madrid dan RC Celta de Vigo di stadion Wanda Metropolitano di Madrid pada 8 Februari 2021. (PIERRE-PHILIPPE MARCOU / AFP)
Berita Rekomendasi

"Apa yang benar-benar mengganggu saya adalah mereka berkata bahwa saya sudah tua dan tidak bisa lagi bermain di level tertinggi," kata Suarez dalam wawancara dengan France Football, dikutip KOMPAS.com dari Football Espana, Selasa (23/2/2021).

"Mereka mengatakan kepada saya bahwa mereka tidak lagi mengandalkan saya. Saya merasa pantas dihormati," imbuh Suarez.

Menurut Suarez, dirinya layak dihormati karena selalu memberikan penampilan terbaik bagi Barcelona.

"Jika saya tidak menunjukkan apa pun di Barcelona selama tiga atau empat musim, saya bisa mengerti," tutur pemain kelahiran Salto tersebut.

Baca juga: Luis Suarez: Kenapa Orang-Orang Begitu Jahat ke Lionel Messi?

"Namun, saya mencetak lebih dari 20 gol setiap musim. Saya selalu memiliki statistik yang bagus, hanya di belakang Lionel Messi," kata dia lagi.

"Saya tidak akan bahagia ketika orang-orang tidak lagi mencintai saya," ucap Suarez menegaskan.

Selepas pergi dari Camp Nou, Luis Suarez kini menikmati petualangan baru bersama Atletico Madrid.

Halaman
12
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Barcelona
14
11
1
2
42
14
28
34
2
Real Madrid
13
9
3
1
28
11
17
30
3
Atlético Madrid
14
8
5
1
21
8
13
29
4
Villarreal
13
7
4
2
25
21
4
25
5
Athletic Club
14
6
5
3
20
13
7
23
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas