Akhmad Hadian Lukita: PT Liga Indonesia Baru Pahami Kondisi Klub di Piala Menpora 2021
Semangat dan optimisme baru menghampiri sepak bola Indonesia dengan digelarnya kejuaraan Piala Menpora Maret mendatang.
Editor: Toni Bramantoro
Laporan Reporter WARTAKOTALIVE.COM, Rafsanzani Simanjorang
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Semangat dan optimisme baru menghampiri sepak bola Indonesia dengan digelarnya kejuaraan Piala Menpora 2021 pada Maret mendatang.
Ini merupakan ajang pra musim dan uji coba protokol kesehatan di sepak bola, sebelum mendapatkan izin menggelar kompetisi musim 2021.
Artinya, jika sukses digelar, maka kompetisi sepak bola musim 2021 akan siap digelar.
Hanya saja, keuangan klub-klub Indonesia sedang sengsara akibat hempasan Covid-19.
Lantas apa komitken PT Liga Indonesia Baru terhadap klub-klub Indonesia?
"Kami juga memahami kondisi klub, bahkan klub-klub membubarkan timnya, artinya mereka akan merekrut pemain kembali. Artinya untuk menjalankan Piala Menpora pun agak sulit, karena pemain hampir setahun tak main, bahkan ada yang berganti pelatih. Satu bulan terasa tidak cukup. Namun, anggap saja ini sebagai persiapan untuk liga musim 2021," tutur Akhmad Hadian Lukita, selaku Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru saat live bersama Tribun Network, Jumat (26/2/2021).
Ia berharap tim-tim dapat memaksimalkan Piala Menpora untuk mempersiapkan tim, format terbaik tim, bahkan pembicaan dengan sponsor masing-masing, sedangkan untuk pertandingan di Piala Menpora, PT.LIB akan mengaturnya.
Piala Menpora sendiri hanyalah sebagai turnamen uji coba (pra musim) yang berbeda dengan kompetisi sepak bola Indonesia musim 2021