AC Milan vs Udinese Liga Italia - Konsistensi Rossoneri Diuji, Beban Berat Menanti Rafael Leao
Jelang AC Milan vs Udinese Liga Italia, beban berat untuk menggaransi tiga poin berada di pundak Rafael Leao.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan

Kedua, ialah Mario Mandzukic, di mana pemain asal Kroasia itu akan absen hingga 10 hari kedepan akibat mengalami cedera.
Nama ketiga yang diprakirakan tak akan bisa ikut ambil bagian dalam laga kandang AC Milan nanti ialah Hakan Calhanoglu.

Layaknya Zlatan Ibrahimovic, pemain asal Tukri itu juga berkendala dengan cedera yang ia dapatkan saat membantu AC Milan memukul munur AS Roma.
Cedera yang dialami oleh ketiga pemain depan andalan AC Milan itu jelas mengganggu laju Rossoneri dalam perburuan gelar Scudetto musim ini.
Sejatinya Pioli masih memiliki opsi pada diri Ante Rebic. Namun pemain asal Kroasia itu juga sudah dipot terlebih dahulu sebagai winger kiri.
D sisi lain, meskipun siap tampil pada laga tengah pekan ini, Rebic sempat dikabarkan kondisinya kurang fit sepenuhnya.
Satu-satunya harapan yang bisa menjadi penopang penyerangan AC Milan ialah Rafael Leao.
Bomber muda asal Portugal itu diharapkan tuahnya untuk bisa menggaransi kembali kemenangan AC Milan agar tak tertinggal kian jauh dari perolehan poin Inter Milan.
Pergerakan leao di lini serang bakal ditipang oleh Alexis Saelemaekers maupun Ante Rebic dari sisi sayap.
Adapun posisi trequartista yang menjadi kekuasaan mutlak dari Calhanoglu bisa ambil alihs ementara oleh Rade Krunic.
AC Milan kini duduk di tangga kedua klasemen Serie A lewat koleksi 52 poin.
Adapun sang calon lawan, Udinese berada di tangga 12 dengan koleksi 28 poin.
(Tribunnews.com/Giri)