Daftar 19 Pemain yang Dibawa Bali United Hadapi Timnas U-23 Indonesia
Bagi timnas U-23 Indonesia, mengahadapi Bali United adalah laga uji coba keduanya.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS.COM - Klub Liga 1 2021, Bali United bakal membawa sebanyak 19 pemain untuk menghadapi laga uji coba lawan timnas U-23 Indonesia.
Untuk Bali United, laga ini merupakan pertandingan resmi perdana skuad Serdadu Tridatu setelah mandeknya kompetisi akibat pandemi Covid-19.
Baca juga: Fakta-Fakta Menarik Kemenangan Timnas U-23 Vs Tira Persikoba, Serba Pertama Skuat Shin Tae-yong
Sementara bagi timnas U-23 Indonesia, mengahadapi Bali United adalah laga uji coba keduanya.
Seperti yang diketahui pada hari Jumat (5/3/2021) lalu, anak asuh Shin Tae-yong telah merampungkan pertandinggan lawan Tira Persikabo.
Pada pertandingan yang terlaksana di Stadion Madya, Senayan, Jakarta ini, timnas U-23 Indonesia sukses menang dengan skor 2-0.
Baca juga: Pemain Terbaik Menurut Shin Tae-yong di Laga Timnas U-23 Vs Tira Persikabo
Gol kemenangan timnas U-22 Indonesia dicetak oleh Kadek Agung (45+1') dan M Rafli (48').
Sementara itu, duel timnas U-23 Indonesia vs Bali United dijadwalkan digelar pada hari Minggu (7/3/2021).
Sama seperti sebelumnya, laga tersebut juga bakal dihelat di Stadion Madya, Senayan, Jakarta.
Meski hanya laga uji coba, pelatih timnas U-23 Indonesia menekankan kepada pemainnya untuk tampil sebaik mungkin ketika lawan Bali United.
Baca Juga: Gelandang Tira Persikabo Terima Kekalahan dari Timnas U-22 Indonesia
Terkait strategi, pelatih asal Korea ini mengaku tak akan melakukan banyak perubahan jika dibandingkan saat ketemu Tira Persikabo.
"Untuk lawan Bali United juga akan hampir sama seperti hari ini (saat melawan Tira Persikabo)," kata Shin Tae-yong dalam sesi jumpa pers, Jumat (5/3/2021).
Jika strategi tak banyak berubah, hal berbeda terjadi untuk susunan pemain.
Shin Tae-yong mengabarkan bakal menurunkan pemain berbeda dengan yang telah diturunkan ketika lawan Tira Persikabo.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.