Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Superskor

Profil Pau Torres, Bek Muda Harapan Spanyol & Villarreal, Incaran Manchester United

Pau Torres menjadi incaran Manchester United setelah mampu tampil solid bersama Villareal musim ini.

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Profil Pau Torres, Bek Muda Harapan Spanyol & Villarreal, Incaran Manchester United
Instagram @Pautorres
Pau Torres menjadi incaran Manchester United setelah mampu tampil solid bersama Villareal musim ini - Aksi bek Villareal, Pau Torres kala berseragam Timnas Spanyol 

Berikut profil Pau Torres

Dikutip dari Transfermarkt, Torres merupakan produk asli didikan Villareal.

Pria kelahiran 16 Januari 1997 ini menghabiskan masa kecilnya di akademi Kapal Selam Kuning, julukan Villareal.

Ia promosi ke tim Villareal U19 pada msuim 2014/2015.

Baca juga: Profil Kane, Pegulat WWE yang Dikira Adik The Undertaker, Kini Sukses jadi Wali Kota

Setahun menimba ilmu di U19, pria asli Spanyol ini lantas promosi ke tim Villareal B.

Kurang lebih berkiprah selama dua musim, pemain dengan postur 191 sentimeter itu sukses menjadi pilar penting tim Kapal Selam Kuning B.

Torres mengoleksi 60 laga selama bermain di level junior sebelum mentas ke tim senior.

Berita Rekomendasi

Namun, impiannya untuk melakukan debut bersama tim senior Villareal harus tertunda.

Pasalnya manajemen tim memutuskan untuk meminjamkan pemain 24 tahun ke Malaga di musim 2018/2019.

Rupanya, periode peminjaman itu berjalan dengan baik.

Ia mampu menembus starting eleven Malaga dan mencatatkan 40 laga.

Kiprah gemilangnya selama dipinjamkan membuat Villareal tak ragu untuk memasukkan nama Torres ke daftar tim untuk kompetisi musim 2019/2020.

Semenjak itu, namanya seakan tak tergantikan untuk mengawal garis pertahanan tim.

Masih dikutip dari Transfermarkt, ia bahkan tercatat belum pernah absen membela Villareal di Liga Spanyol di musim 2020/2021 ini.

Baca juga: Profil Gary Neville, Eks Bek Manchester United yang Benci Bela Timnas Inggris

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
29
21
7
1
69
27
42
70
2
Arsenal
28
15
10
3
52
24
28
55
3
Nottm Forest
28
15
6
7
45
33
12
51
4
Chelsea
28
14
7
7
53
36
17
49
5
Man. City
28
14
5
9
53
38
15
47
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas