Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Superskor

Nama-Nama Besar Huni Lini Belakang Persib, Nick Kuipers Ungkap Ketatnya Persaingan Masuk Tim Utama

Saat ini, tim berjuluk Maung Bandung dihuni dua pemain senior di posisi bek tengah yakni Victor Igbonefo dan Achmad Jufriyanto.

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Nama-Nama Besar Huni Lini Belakang Persib, Nick Kuipers Ungkap Ketatnya Persaingan Masuk Tim Utama
Tribun Jabar/Deni Denaswara
Nick Kuipers menjaga Julius Josel saat Persib Bandung menggelar latihan. 

TRIBUNNEWS.COM - Tak mudah menembus skuat inti tim sekelas Persib Bandung.

Persaingan sangat ketat, terlebih sejumlah nama besar menjadi rival untuk masuk ke skuat Maung.

Hal itu diakui bek asal Belanda, Nick Kuipers.

Nick Kuipers bicara perihal ketatnya persaing untuk merebut posisi tim utama Persib Bandung.

Baca juga: Persib Bandung Rasa Ajax, Tak Cuma Pemain-Pelatih, Bobotohnya Juga

Kuipers menganggap persaingan di semua sektor, termasuk lini belakang sangat bermanfaat bagi tim.

Sebab, semua pemain pasti akan berjuang sekuat tenaga untuk mendapat kepercayaan pelatih.

Baca juga: Pamit dari PSM Makassar, Gelandang Timnas Indonesia Ini Merapat ke Persib Gantikan Omid Nazari?

Nick Kuiper sendiri bertekad menampilkan permainan terbaiknya demi membantu Persib mengarungi musim 2021.

Berita Rekomendasi

Ia juga selalu berusaha menjaga kondisi fisiknya supaya siap ketika akan diturunkan.

"Saya pikir bagus ketika semua pemain bisa bersaing untuk bermain di starting eleven," ujarnya dikutip dari laman resmi klub.

"Saya lebih fokus untuk menjadi starting eleven dan juga menjadi lebih fit dan semua keputusan ada di pelatih," imbuh Kuipers.

Baca juga: Bursa Transfer Persib Bandung, Robert Aberts Beri Sinyal Soal Zachary Herivaux, Ini Profilnya

GOL TUNGGAL : Pemain Persib Bandung Erwin Ramdani disambut rekannya Achmad Jufriyanto, Nick Kuipers setelah mencetak gol ke gawang PSS Sleman saat pertandingan Liga 1 2019 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupten Bandung, Jumat (30/8/2019). Gol tunggal Erwin Ramdani sekaligus memenangkan pertandingan dengan skor (1-0).
GOL TUNGGAL : Pemain Persib Bandung Erwin Ramdani disambut rekannya Achmad Jufriyanto, Nick Kuipers setelah mencetak gol ke gawang PSS Sleman saat pertandingan Liga 1 2019 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupten Bandung, Jumat (30/8/2019). Gol tunggal Erwin Ramdani sekaligus memenangkan pertandingan dengan skor (1-0). (Tribun Jabar/Deni Denaswara)

Saat ini, tim berjuluk Maung Bandung dihuni dua pemain senior di posisi bek tengah yakni Victor Igbonefo dan Achmad Jufriyanto.

Kuipers berharap dengan semakin kuatnya kedalaman skuad Persib bisa memberikan manfaat positif bagi tim.

Apalagi, saat ini situasi berbeda dengan yang terjadi di tahun-tahun sebelumnya.

Selain persiapan yang dilakukan terbilang singkat, para pemain juga sudah lama tidak merasakan atmosfer pertandingan resmi.

Baca juga: Kabar Bursa Transfer Persib Bandung, Merapatnya Ezra, Pengganti Omid Nazari Jebolan PSV Eindhoven?

"Tapi yang terpenting kami tampil bagus dan fokus untuk bermain sepak bola dan kita lihat apa yang akan terjadi."

"Tapi hal bagus yang kita bisa buat adalah menunjukkan kualitas dan bermain bagus," kata Kuipers.

Sementara itu, waktu persiapan Persib Bandung melakoni Piala Menpora semakin berkurang.

Persib tergabung dalam grup D bersama Bali United, Persiraja Banda Aceh, dan Persita Tangerang.

Nick Kuiper dkk akan menantang Bali United pada pertandingan perdana babak penyisihan Grup D.

Duel kedua tim raksasa tersebut bakal berlangsung di Stadion Maguwoharjo Sleman, 24 Maret 2021 pukul 18:15 WIB.

Sumber: BolaSport.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persib
27
16
9
2
47
24
23
57
2
Dewa United
27
14
7
6
54
29
25
49
3
Persebaya
27
14
6
7
32
28
4
48
4
Persija Jakarta
26
12
7
7
41
31
10
43
5
Malut United
27
11
10
6
34
26
8
43
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas