Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Juventus Menukik, Tudingan Miring Mengalir Deras untuk Ronaldo, CR7 Dicap jadi Penguasa Ruang Ganti

Cristiano Ronaldo jadi kambing hitam melempemnya penampilan Juventus, baik di Liga Italia dan Liga Champions.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Juventus Menukik, Tudingan Miring Mengalir Deras untuk Ronaldo, CR7 Dicap jadi Penguasa Ruang Ganti
Alberto PIZZOLI / AFP
(Dari kiri) Penyerang Portugal Juventus Cristiano Ronaldo, bek Cagliari dari Uruguay Diego Godin dan gelandang asal Brazil dari Cagliari, Joao Pedro Galvao melakukan sundulan pada pertandingan sepak bola Serie A Italia Cagliari vs Juventus pada 14 Maret 2021 di Sardegna Arena di Cagliari. Alberto PIZZOLI / AFP 

TRIBUNNEWS.COM - Tudingan miring terus dialamatkan kepada Cristiano Ronaldo setelah Juventus mengalami rentetan hasil buruk.

Tidak bisa dipungkiri kembali bahwa Cristiano Ronaldo dan Juventus tidak dalam kondisi yang baik-baik saja saat ini.

Bianconeri -julukan Juventus- baru saja tersingkir dari ajang Liga Champions usai kandas di kaki Porto.

Baca juga: Menagih Janji Ronaldo di Tengah Periode Sulit Juventus Pertahankan Hegemoni Liga Italia

Baca juga: Gegara MU, Fiorentina Wajib Siap Siaga jadi Pelampiasan Amarah AC Milan, Posisi Rossoneri Krusial

Selain itu, Bianconeri juga kesulitan untuk bersaing konsisten dalam gerbong perburuan gelar Scudetto Liga Italia musim ini,

Kesebelasan asal Turin itu pada awal musim jelas diunggulkan untuk meraih gelar Serie A 10 kali secara beruntun.

Namun nyatanya hingga pekan 27 Liga Italia tak demikian. Performa Juventus justru menukik tajam.

Sejumlah masalah terus mendera tim besutan Andrea Pirlo itu, mulai dari badai cedera hingga inkonsistensi penampilan.

Berita Rekomendasi

Menurunnya grafik permainan Bianconeri membuat sorotan tajam mengarah kepada Ronaldo karena gagal memenuhi ekspektasi.

Penyerang Portugal Juventus Cristiano Ronaldo (kiri) melakukan selebrasi setelah mencetak gol ketiganya dalam pertandingan sepak bola Serie A Italia Cagliari vs Juventus pada 14 Maret 2021 di Sardegna Arena di Cagliari.
Alberto PIZZOLI / AFP
Penyerang Portugal Juventus Cristiano Ronaldo (kiri) melakukan selebrasi setelah mencetak gol ketiganya dalam pertandingan sepak bola Serie A Italia Cagliari vs Juventus pada 14 Maret 2021 di Sardegna Arena di Cagliari. Alberto PIZZOLI / AFP (Alberto PIZZOLI / AFP)

Megabintang sepakbola Portugal itu diboyong ke Turin agar bisa memimpin Juventus merajai Eropa, termasuk menjaga hegemoni di Serie A.

Namun nyatanya, tak hanya gagal total di 'proyek' Liga Champions, namun Juventus juga terancam tidak bisa mempertahankan Scudetto, gelar juara yang sudah sembilan kali dalam genggaman mereka.

Klub asal Turin itu masih tertinggal 10 poin dari sang pemuncak klasemen, inter Milan yang membukukan 65 angka.

Menukiknya performa Juventus membuat tudingan miring deras mengalir kepada Ronaldo,.

Satu di antaranya ialah dari mantan pemain Bianconeri, Pasquale Bruno.

Di mana mantan pemain Juventus akhir 80an itu turut menyalahkan Ronaldo yang dianggap gagal memenuhi ekspektasi klub.

Terlebih lagi, Ronaldo juga disebut sebagai penguasa ruang ganti Juventus yang dampaknya kurang bersahabat bagi jajaran pelatih.

Sebagai contoh ialah pemecatan Massimiliano Allegri dan Maurizio Sarri.

Penyerang Juventus asal Italia, Federico Chiesa, merayakan dengan pelatih Juventus Italia Andrea Pirlo (kiri) setelah mencetak gol penyeimbang selama pertandingan sepak bola leg kedua babak 16 besar Liga Champions antara Juventus Turin dan FC Porto pada 9 Maret 2021 di stadion Juventus di Turin .
Marco BERTORELLO / AFP
Penyerang Juventus asal Italia, Federico Chiesa, merayakan dengan pelatih Juventus Italia Andrea Pirlo (kiri) setelah mencetak gol penyeimbang selama pertandingan sepak bola leg kedua babak 16 besar Liga Champions antara Juventus Turin dan FC Porto pada 9 Maret 2021 di stadion Juventus di Turin . Marco BERTORELLO / AFP (Marco BERTORELLO / AFP)

"Mereka memiliki sebuah tim yang memalukan. Bonucci dan Chiellini seperti dua fenomena, tapi mereka memenangi sembilan titel di liga keempat di dunia," ucap Bruno, dikutip dari laman Football Italia.

"Manajemennya mengacaukan segalanya. Mereka memecat Allegri untuk menunjukkan Sarri, tapi dia juga dipecat hanya setelah semusim karena Ronaldo dan rekan-rekan setimnya mengatur ruang ganti."

Bagi Bruno, memang bagus terdapat pemain yang mampu menjadi pembeda di runag ganti pemain.

Namun jika terlalu mendominasi, apalagi itu melebihi kekuasaan pelatih maka imbasnya kurang baik bagi tim itu sendiri,

"Satu pemain punya sentimen, para pemain memang bisa memengaruhi, tapi itu tidak menyenangkan. Mereka bukanlah orang yang mesti membuat keputusan-keputusan," terangnya menambahkan.

Layak ditunggu bagaimana Juventus maupun Cristiano Ronaldo menyikapi kritik yang terus dialamatkan kepadanya.

Mengingat musim ini memang tengah menajdi epriode yang sulit bagi Ronaldo dan Juventus.

(Tribunnews.com/Giri)

Ikuti Berita Liga Italia dan Juventus

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Napoli
19
14
2
3
30
12
18
44
2
Atalanta
18
13
2
3
43
20
23
41
3
Inter Milan
17
12
4
1
45
15
30
40
4
Lazio
19
11
2
6
33
27
6
35
5
Juventus
18
7
11
0
30
15
15
32
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas