Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

LIVE Streaming Indosiar PSM vs Bhayangkara Solo FC, Paul Munster tak Sabar Hadapi Juku Eja

Berikut link live streaming Indosiar gratis laga dari grup B Piala menpora 2021 antara PSM vs Bhayangkara Solo FC pukul 15.15 WIB.

Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in LIVE Streaming Indosiar PSM vs Bhayangkara Solo FC, Paul Munster tak Sabar Hadapi Juku Eja
ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
LIVE Streaming Indosiar PSM vs Bhayangkara Solo FC, Paul Munster tak Sabar Hadapi Juku Eja - Pelatih Bhayangkara FC, Paul Munster, sedang memikirkan strategi ketika menghadapi Persija Jakarta di Stadion PTIK, Melawai, Jakarta Selatan (14/3/2020) MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM 

TRIBUNNEWS.COM - Link live streaming Indosiar gratis laga dari grup B Piala Menpora 2021 sore nanti bisa diakses dalam berita ini.

Pelatih Bhayangkara Solo FC, Paul Munster, mengaku sudah tak sabar ingin segera melakoni laga kedua Grup B Piala Menpora 2021.

Pertandingan PSM vs Bhayangkara Solo FC akan berlangsung di Stadion Kanjuruhan, Kepanjen, Malang. Sabtu, 27 Maret 2021 pukul 15.15 WIB.

Baca juga: LIVE Streaming Piala Menpora 2021 PSM vs Bhayangkara Solo FC di Indosiar, Sani Rizky Optimis 3 Poin

Baca juga: LIVE Streaming Borneo FC vs Persija Piala Menpora 2021, Ini Link Indosiar Nonton di HP

Pelatih Bhayangkara FC, Paul Munster, sedang memikirkan strategi ketika menghadapi Persija Jakarta di Stadion PTIK, Melawai, Jakarta Selatan (14/3/2020) MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Bhayangkara FC, Paul Munster, sedang memikirkan strategi ketika menghadapi Persija Jakarta di Stadion PTIK, Melawai, Jakarta Selatan (14/3/2020) MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM (ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Kedua tim saat ini sama-sama menargetkan kemenangan demi mengunci tiket perempat final Piala Menpora 2021.

Sebab, mereka sama-sama sudah mengumpulkan tiga poin, setelah memenangkan laga perdana Grup B.

Bhayangkara Solo FC menang tipis 1-0 atas Borneo FC di di Stadion Kanjuruhan, Senin (22/3/2021).

Semetara PSM mampu membungkam Persija Jakarta dengan 2 gol tanpa balas.

BERITA TERKAIT

Berkat bekal positif tersebut, Bhayangkara Solo FC semakin percaya diri mengarungi Piala Menpora.

"Kami sudah memenangkan pertandingan pertama dan ini hal bagus untuk bekal tim ke depanya," ujar Paul Munster, Jumat (26/3/2021).

"Kini, saatnya pindah fokus untuk pertandingan melawan PSM. Kami sangat menantikan pertandingan ini," imbuhnya

Lebih lanjut, pelatih asal Irlandia Utara ini sudah mengingatkan para pemainnya untuk tampil all-out kontra PSM.

Dia juga meminta Evan Dimas dan kawan-kawan fokus terhadap skema permainan yang diterapkan.

Paul tak ingin ada keselahan kecil yang bisa mempengaruhi hasil pertandingan.

"Saya sudah bilang kepada pemain agar bisa melakukan yang terbaik sebab, dengan permainan yang baik kami berpeluang besar bisa meraih hasil terbaik," ucap Paul.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas