Aji Santoso Blak-blakan Kiat Sukses Persebaya Surabaya Jinakkan Madura United di Derbi Suramadu
Keberhasilan Persebaya Surabaya mengalahkan Madura United tak terlepas dari pergantian jitu yang dilakukan oleh Aji Santoso.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
"Alhamdulillah dengan pergantian pemain Rivaldi Rendi Irawan, (Ricky) Kambuaya berjalan terbukti Rendy juga bisa cetak gol Kambuaya juga menghidupan lini tengah," tambah Aji Santoso.
Pasca kemenangan melawan Madura United, Persebaya Surabaya bakal menghadapi tim lain dari Jawa Timur, ialah Persela Lamongan.
Coach Aji menambahkan bahwa menghadapi Persela yang juga merupakan bekas klub yang ia latih, Persebaya Surabaya diminta tampil fight untuk bisa menggaransi tiga poin.
"saya mengharapkan kepada seluruh pemain pertandingan ketiga melawan Persela. Saya mau anak didik saya tetap fight dan tampil maksimal, itu yang saya minta kepada seluruh pemain," imbuhnya menjelaskan.
Pertandingan Persela Lamongan vs Persebaya Surabaya akan berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, 3 April mendatang,
(Tribunnews.com/Giri)
Ikuti berita terkait Piala Menpora 2021