Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Menang Meyakinkan atas Persita, Robert Alberts Soroti Cacat Permainan Persib Bandung

Roberts Alberts menyoroti kekurangan timnya, Persib Bandung usai mengalahkan Persita Tangerang di Piala Menpora 2021 Grup D.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Menang Meyakinkan atas Persita, Robert Alberts Soroti Cacat Permainan Persib Bandung
Tribun Jogja/A Fajar Safii
Pertandingan Persib Bandung (biru) melawan Bali United (merah) dalam laga Grup D Piala Menpora di Stadion Maguwoharjo, Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, Rabu (24/3/2021) malam. Laga berakhir imbang dengan skor 1-1 (0-0). Tribun Jogja/A Fajar Safii 

TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts menyoroti satu hal yang bikin permainan timnya tidak sempurna kala mengalahkan Persita Tangerang Grup D Piala Menpora 2021.

Terhampar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Persib Bandung mampu memukul mundur Persita Tangerang lewat skor 3-1, Senin (29/3/2021).

Tiga gol kemenangan Maung Bandung masing-masing dilesakkan oleh Ezra Walian, Frets Butuan dan Esteban Vizcarra.

Baca juga: Hal Menarik Saat Persib Buat Persita Gugur di Piala Menpora: Ezra Cetak Gol, Peran Baru Wander Luiz

Baca juga: HASIL Piala Menpora 2021, Ezra Walian Cetak Gol Debut Impian, Persib Kandaskan Persita 3-1

Adapun gol hiburan yang dimiliki Pendekar Cisadane -julukan Persita- dilesakkan oleh Chandra Waskito.

Tambahan tiga angka ini membuat Persib Bandung kokoh di puncak klasemen Grup D lewat koleksi empat poin.

Rinciannya, armada tempur Rober Alberts itu membukukan sekali imbang dan sekali meraih kemenangan.

Pasca pertandingan, juru taktik asal Belanda itu menyoroti bagaimana sepak terjang dan permainan Ezra Walian dkk.

Berita Rekomendasi

Menurut eks juru taktik Arema FC tersebut, satu yang membuat permainan Persib Bandung tak sempurna ialah hilangnya konsentrasi.

"Malam ini hujan deras jadi perjuangannya juga agak lebih berat tapi di awal-awal Persib memang menguasai permainan, mengontrol permainan," terang Roberts Alberts, seperti rilis yang diterima Tribunnews.

Roberts pun menjelaskan akibat dari hilangnya konsentrasi permainan Maung Bandung sempat dimanfaatkan oleh Persita Tangerang.

Tim besutan Widodo C Putro beberapa kali membuat lini pertahanan klub Kota Kembang kalang kabut.

"Tapi memang sedikit kehilangan konsentrasi sampak akhir babak pertama, sampai pemain Persita terutama pemain yang muda cukup agresif dan bisa menciptakan beberapa peluang," tambah Robert Alberts.

Namun terlepas dari kurang sempurnanya permainan Maung Bandung, juru taktik yang juga pernah menukangi PSM Makassar itu mengaku puas dengan raihan tiga poin perdana di Piala Menpora 2021.

"Tapi pada akhirnya Persib bisa memenangkan pertandingan, dan pertandingan ini layak dimenangkan oleh Persib."

Kemenangan ini jadi hasil perdana yang diraih Maung Bandung di ajang turnamen pramusim 2021.

Mengingat di laga perdana Grup D, Persib Bandung ditahan imbang klub Pulau Dewata, Bali United.

Lebih lanjut, Roberts menyebut permainan timnya sudah bagus dan rapi meskipun berbekal waktu persiapan yang mepet.

"Saya memahami karena selama satu tahun pemain Persib belum aktif bermain hanya persiapan dua bulan jadi belum terlalu memahami kondisi seperti itu," terangnya melanjutkan.

Terlepas dari hasil tiga poin, Persib Bandung bakal menentukan nasibnya untuk lolos ke babak 8 besar kala menantang Persiraja Banda Aceh.

Kemenangan jadi harga mati mengingat Laskar Rencong -julukan Persiraja- juga masih memiliki kans untuk menapak ke perempat final Piala Menpora 2021.

(Tribunnews.com/Giri)

Ikuti berita Piala Menpora 2021

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas