Bali United Vs Persita, Wawan Hendrawan Tetap Waspada Kejutan Lawan yang Sudah Tersingkir
Dua pertandingan terakhir Persita Tangerang di Grup D Piala Menpora 2021 selalu berakhir dengan kekalahan.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS.COM - Pertandingan antara Persita Tangerang kontra Bali United akan berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Jumat (2/4/2021).
Kiper Bali United, Wawan Hendrawan, bertekad membawa klub dengan julukan Serdadu Tridatu itu meraih kemenangan saat menghadapi Persita Tangerang.
Bali United saat ini berada di urutan kedua klasemen Grup D Piala Menpora 2021 dengan koleksi empat poin dari dua pertandingan.
Imbang melawan Persib Bandung (1-1) dan meraih kemenangan saat berjumpa Persiraja Banda Aceh (2-0).
Baca juga: Klasemen Grup C Piala Menpora 2021 Ketat, Persebaya Dibayangi Madura United dan PSS Sleman
"Kami dari pemain ya 100 persen untuk memenangkan pertandingan agar lolos dari grup," kata Wawan Hendrawan.
Pemain berusia 38 tahun itu menyebut bahwa klub dengan julukan Pendekar Cisadane tersebut patut diwaspadai.
Meskipun Persita Tangerang berada di dasar klasemen Grup D Piala Menpora 2021.
Baca Juga: Selalu Menang dalam 8 Laga Tandang Beruntun, Prancis Sukses Ukir Sejarah
Dua pertandingan terakhir Persita Tangerang di Grup D Piala Menpora 2021 selalu berakhir dengan kekalahan.
Dikalahkan Persiraja Banda Aceh (3-1) dan Persib Bandung (3-1).
Atas raihan tersebut, perjalanan Persita Tangerang di Piala Menpora 2021 harus terhenti di babak penyisihan grup.
Baca Juga: Brylian Aldama Akhirnya Berangkat untuk Gabung HNK Rijeka Setelah 5 Bulan Terkatung-katung
"Dari sini juga kami tahu Persita ada di juru kunci dan belum mendapatkan poin tetapi kami harus mewaspadai kebangkitan mereka," ujar Wawan Hendrawan dalam sesi jumpa pers, Kamis (1/4/2021).
"Kami tidak boleh meremehkan, tidak boleh lengah, karena di sepak bola apapun bisa terjadi," kata pemain bernomor punggung 59 tersebut.
Baca Juga: Gelar Juara Masih Jadi Harga Mati bagi Marc Marquez Saat Kembali di MotoGP 2021
Dikatakan Wawan Hendrawan, Bali United akan fokus dalam menjalani laga melawan Persita Tangerang hingga peluit panjang pertandingan dibunyikan.
"Siapapun yang siap dan lebih bekerja keras dia yang akan keluar (sebagai pemenang)," tutur mantan pemain Persiba Balikpapan itu.
"Untuk itu kami harus fokus dan semangat untuk memenangkan pertandingan," tutup Wawan Hendrawan.