Waspadalah Persib Bandung, Persiraja Berpeluang Ciptakan Kejutan di Laga Hidup Mati
Meskipun lebih diunggulkan untuk meraih kemenangan, Persib Bandung tampaknya harus tetap mewaspadai potensi kejutan yang bisa diberikan Persiraja.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
"Kami akan main ngeyel, akan main ngotot untuk mengimbangi Persib,” tandasnya.
Baca juga: Penilaian Pelatih Persib Bandung Robert Alberts Atas Debut Ezra Walian dan Farshad Noor
Dilihat dari klasemen sementara, Persib Bandung saat ini masih menduduki urutan puncak klasemen dengan perolehan empat poin.
Raihan kemenangan melawan Persita dan hasil imbang bersua Bali United membuat tim Maung Bandung berhak menempati posisi tersebut.
Baca juga: HASIL Piala Menpora 2021, Ezra Walian Cetak Gol Debut Impian, Persib Kandaskan Persita 3-1
Meskipun berada pada urutan teratas belum jaminan bagi tim yang identik warna biru itu bisa mengamankan tiket 8 besar.
Sementara, Persiraja masih menghuni posisi ketiga dengan perolehan tiga poin.
Seandainya Persiraja bisa mengalahkan Persib dalam laga penentuan maka bisa dipastikan satu tiket babak perempat final masuk dalam genggaman tim berjuluk Laskar Rencong tersebut.
Keseruan laga yang mempertemukan Persib kontra Persiraja dapat anda saksikan secara langsung LIVE Indosiar, Jumat (2/4/2021) pukul 18.15 WIB.
Berita terkait lainnya Piala Menpora 2021
(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)