Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Superskor

PROFIL Mario Mandzukic - Striker Gaek AC Milan yang Gagal Duplikasi Zlatan Ibrahimovic

Mengenal lebih dekat sosok Mario Mandzukic, striker AC Milan yang gagal menjadi tua-tua keladi kedua bagi AC Milan setelah Zlatan Ibrahimovic

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in PROFIL Mario Mandzukic - Striker Gaek AC Milan yang Gagal Duplikasi Zlatan Ibrahimovic
Marco BERTORELLO / AFP
Penyerang AC Milan asal Swedia Zlatan Ibrahimovic (2ndL) dan penyerang Kroasia AC Milan Mario Mandzukic (kiri) l bereaksi selama pertandingan sepak bola Serie A Italia Spezia vs AC Milan pada 13 Februari 2021 di stadion Alberto-Picco di La Spezia. Marco BERTORELLO / AFP 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut profil Mario Mandzukic, striker gaek AC Milan yang gagal memenuhi ekspektasi klub Liga Italia tersebut.

Mario Mandzukic diboyong pada jendela transfer musim dingin lalu oleh AC Milan.

Pemain asal Kroasia itu dipinang oleh Rossoneri tanpa merogoh kocek sama sekali alias gratis.

Baca juga: Memble di AC Milan Tak Bikin Castillejo Sepi Peminat, 3 Tim LaLiga Sudah Antri jadi Penadah

Baca juga: AC Milan Dapat Tawaran Menggiurkan, Pengganti Castillejo Bernama Lorenzo Insigne

Pada awalnya, tim yang dibesut oleh Stefano Pioli tersebut berharap tinggi kepada mantan bomber Juventus itu.

Ia diproyeksikan dapat mengikuti jejak Zlatan Ibrahimovic untuk menjelma menjadi 'tua-tua keladi' kedua bagi AC Milan.

Maklum saja, Mario Mandzukic menjadi bagian Rossoneri dengan usianya yang menginjak 34 tahun.

Berbekal segudang pengalaman yang dimiliki eks striker Dinamo Zagreb tersebut, wajar jika AC Milan berharap tinggi.

Berita Rekomendasi

Manduzkic di gadang-gadang mampu mengikuti jejak Ibrahimovic yang membuktikan bahwa naluri golnya tak luntur termakan umur.

Zlatan Ibrahimovic dapat disebut sebagai pengecualian dalam jagad sepak bola. Dengan usianya yang sebentar lagi akan genap 40 tahun, nyatanya eks striker Inter Milan itu mampu tampil digdaya dalam merobek jala tim lawan.

Penyerang Kroasia AC Milan Mario Mandzukic menyundul bola selama pertandingan sepak bola babak 32 besar Liga Europa UEFA antara Crvena Zvezda Beograd (Bintang Merah Belgrade) dan AC Milan di stadion Rajko Mitic di Beograd, pada 18 Februari 2021.
pedja milosavljevic / AFP
Penyerang Kroasia AC Milan Mario Mandzukic menyundul bola selama pertandingan sepak bola babak 32 besar Liga Europa UEFA antara Crvena Zvezda Beograd (Bintang Merah Belgrade) dan AC Milan di stadion Rajko Mitic di Beograd, pada 18 Februari 2021. pedja milosavljevic / AFP (pedja milosavljevic / AFP)

Musim ini saja, pemain yang kembali memperkuat Timnas Swedia itu sudah mengumpulkan 15 gol di panggung Liga Italia.

Namun nahas bagi Manduzkic, ia gagal memenuhi tuntutan yang dibebankan oleh AC Milan untuk membuat dirinya layak menjadi ban serep bagi Ibrahimovic.

Sejak bergabung pada 19 Januari lalu, mantan penyerang Atletico Madrid itu baru membukukan lima pertandingan.

Rinciannya ialah empat Liga Italia dan sekali Liga Eropa.

Pahitnya, pemain yang pernah membela Timnas Kroasia itu belum menjaringkan satu gol pun untuk armada tempur Stefano Pioli tersebut.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Inter Milan
28
18
7
3
63
27
36
61
2
Napoli
28
18
6
4
45
23
22
60
3
Atalanta
28
17
7
4
63
26
37
58
4
Juventus
28
13
13
2
45
25
20
52
5
Lazio
28
15
6
7
50
36
14
51
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas