Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Timnas Indonesia Ditunggu Empat Laga Berat, Kembalinya Shin Tae-yong Belum Bisa Dipastikan

Selepas laga melawan Afghanistan, tim Garuda bakal menghadapi tiga laga lebih berat di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Timnas Indonesia Ditunggu Empat Laga Berat, Kembalinya Shin Tae-yong Belum Bisa Dipastikan
Tribunnews/Irwan Rismawan
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong memimpin pesepak bola Timnas Indonesia U-23 melakukan latihan di Lapangan D Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat, Rabu (10/2/2021). Timnas Indonesia U-23 mulai melakukan Training Camp (TC) untuk persiapan SEA Games 2021 di Vietnam. Tribunnews/Irwan Rismawan 

TRIBUNNEWS.COM - PSSI menyatakan masih merencanakan agenda kembalinya Shin Tae-yong ke Indonesia.

PSSI diburu waktu untuk menyelaraskan kepulangan Shin Tae-yong ke Tanah Air dengan agenda timnas Indonesia.

Baca juga: Afghanistan Vs Timnas Indonesia, Skuat Shin Tae-yong Jumpa Pilar Asing Persib dan Rekan Egy Maulana

Shin Tae-yong memang tengah berada di negara asalnya, Korea Selatan, sejak Sabtu (27/3/2021), dua pekan lalu.

Shin Tae-yong memutuskan kembali ke Korea Selatan setelah sempat terinfeksi Covid-19 selama sepekan.

Baca juga: Persija ke Semifinal Seusai Kalahkan Barito Putera, Kesempatan Balas Kekalahan dari PSM Makassar

PSSI perlu segera mengatur jadwal kepulangan Shin Tae-yong mengingat agenda padat telah menanti timnas Indonesia.

Terbaru, PSSI mengumumkan satu laga pertandingan uji coba, yakni melawan timnas Afghanistan.

Laga timnasa Indonesia kontra timnas Afghanistan tersebut akan digelar di Dubai, Uni Emirat Arab, 25 Mei mendatang.

Berita Rekomendasi

Baca Juga: Rapor Garuda Select III di Inggris, 3 Kali Uji Coba Berakhir Imbang

"Kami berencana menggelar pemusatan latihan timnas Indonesia pada awal Mei mendatang di Jakarta dan setelah itu berangkat lebih awal ke UEA," tutur Plt Sekjen PSSI Yunus Nusi (9/4/2021).

"Pelatih Shin Tae-yong sudah setuju terkait program TC dan uji coba di UEA," tambahnya.

Selepas laga melawan Afghanistan, tim Garuda bakal menghadapi tiga laga lebih berat di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Shin Tae-Yong saat memimpin latihan timnas Indonesia U-19 di Spanyol, Senin (4/1/2021).
PSSI
Shin Tae-Yong saat memimpin latihan timnas Indonesia U-19 di Spanyol, Senin (4/1/2021).

Tiga laga tersebut yaitu melawan Thailand (3 Juni), Vietnam (7 Juni), dan UEA (11 Juni).

Wakil Sekjen PSSI, Maaike Ira Puspita, menyatakan pihak federasi belum bisa memastikan kapan Shin Tae-yong kembali dari negara asalnya.

"Kami masih mendiskusikan secara internal untuk kepulangnanya karena pada masa pandemi Covid-19 seperti ini harus ada karantina dan lain-lain," ucap Maiike dikutip dari Antara (9/4/2021).

Halaman
12
Sumber: BolaSport.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
18
14
3
1
45
17
28
45
2
Nottm Forest
19
11
4
4
26
19
7
37
3
Arsenal
18
10
6
2
35
16
19
36
4
Chelsea
19
10
5
4
38
23
15
35
5
Newcastle
19
9
5
5
32
21
11
32
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas