Timnas Thailand Panggil Pemain Leicester City Jelang Laga Lawan Timnas Indonesia
Seperti diketahui, Thanawat Suengchitthawon saat ini bergabung bersama tim Liga Inggris, Leicester City.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS.COM - Thailand mulai melakukan persiapan jelang menghadapi timnas Indonesia di lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 Grup G.
Ikuti jejak timnas Indonesia, Thailand mulai mempersiapkan diri untuk menatap lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.
Baca juga: Seputar Peran Farshad Noor di Persib Bandung, Maung Bobol Saat Dia Ditarik, Essien Bisa Lewat
Thailand sendiri masih menyisakan tiga laga di Kualifikasi Piala Dunia 2022 Grup G.
Tim Gajah Putih dijadwalkan akan menghadapi timnas Indonesia (3 Juni), Uni Emirat Arab (7 Juni) dan Malaysia (15 Juni).
Guna menghadapi tiga laga itu, timnas Thailand akan segera menggelar pemusatan latihan (TC).
Baca Juga: Piala Menpora 2021 - Lawan PSM, Persija Usung Misi Balas Dendam
Ada 47 pemain yang dipanggil oleh pelatih Thailand, Akira Nishino untuk mengikuti TC kali ini.
"Pertama-tama, saya perlu mengklarifikasi langkah-langkah dalam pengumuman ini," kata Akira dilansir Bolanas dari Goal Thailand.
Akira menjelaskan bahwa pemain yang dipanggilnya sudah melalui analisa yang mendalam.
"Saya ingin para pemain melihat bahwa mereka diikuti," ungkap Akira.
"Dianalisa dan dipertimbangkan oleh saya dan staf sepanjang penampilannya di Liga Thailand, Piala FA, dan uji coba timnas dengan klub dan tim all star."
"Yang mana kami akan melatih dan menyeleksi di pemusatan latihan sebelum mereka terdaftar lagi untuk pergi ke UEA," imbuhnya.
Pada TC kali ini pelatih asal Jepang itu juga banyak memanggil nama-nama baru.
Baca juga: Pelatih PSS Sleman Khawatirkan Satu Hal Jelang Laga Lawan Persib, Main di Kandang Bukan Keuntungan
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.