Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

PREDIKSI Liverpool vs Real Madrid: Kondisi Tim, Tanggapan Pelatih, Susunan Pemain & Live Streaming

Simak ulasan prediksi pertandingan antara Liverpool kontra Real Madrid dalam laga leg kedua babak perempat final Liga Champions, tayang SCTV, dinihari

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in PREDIKSI Liverpool vs Real Madrid: Kondisi Tim, Tanggapan Pelatih, Susunan Pemain & Live Streaming
GABRIEL Bouys / AFP
Penyerang Spanyol Real Madrid Lucas Vazquez menantang gelandang Liverpool Belanda Georginio Wijnaldum (kiri) selama pertandingan sepak bola perempat final leg pertama Liga Champions UEFA antara Real Madrid dan Liverpool di stadion Alfredo di Stefano di Valdebebas di pinggiran Madrid pada 6 April 2021 . GABRIEL Bouys / AFP 

TRIBUNNEWS.COM - Simak ulasan prediksi pertandingan antara Liverpool kontra Real Madrid dalam laga leg kedua babak perempat final Liga Champions, tayang SCTV, dinihari nanti.

Pertandingan Liverpool vs Real Madrid rencananya akan dilangsungkan di Stadion Anfield, Kamis (15/4/2021).

Duel yang mempertemukan antara Liverpool vs Real Madrid dapat anda saksikan secara langsung LIVE SCTV pukul 02.00 WIB.

Liverpool selaku tuan rumah berada dalam situasi kurang menguntungkan setelah kalah dengan agregat gol 1-3 melawan Real Madrid.

Baca juga: Liga Champions: Ambisi Jurgen Klopp Bawa Liverpool Ciptakan Keajaiban Lagi di UCL

Baca juga: Hasil Liga Champions Tadi Malam, PSG Hempaskan Mimpi Bayern, Chelsea Singkirkan Porto

Kenyataan tersebut membuat Liverpool setidaknya harus membalikkan keadaan guna bisa melaju ke semifinal Liga Champions musim ini.

Butuh minimal dua gol yang harus dicetak Liverpool jika ingin menyingkirkan Real Madrid sekaligus lolos ke semifinal Liga Champions.

Tentu bukan perkara mudah bagi Jurgen Klopp untuk bisa membawa Liverpool lolos dari lubang jarum dalam laga kali ini.

Berita Rekomendasi

Badai Cedera Hantam Real Madrid, Liverpool Diuntungkan?

Akankah Liverpool yang berada dalam situasi tertekan mendapatkan keuntungan dengan badai cedera yang saat ini menghantam Real Madrid.

Perlu diketahui bahwa Real Madrid memang sedang dalam kondisi kurang menguntungkan pula meskipun telah unggul agregat gol.

Tim asal Spanyol itu memiliki masalah pelik terhadap badai cedera yang menghantam timnya, utamanya sektor lini pertahanan.

Terbaru, krisis bek dipastikan kembali menghantam persiapan Real Madrid jelang laga krusial tersebut.

Lucas Vazquez yang selama ini diplot bermain sebagai fullback dikabarkan harus menepi akibat cedera.

Dilansir Marca, pemain asal Spanyol itu terancam akan absen membela Real Madrid di sisa akhir musim ini.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas