Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

JADWAL Siaran Langsung Bola Malam Ini: PSM vs Persija, Peluang MU & Arsenal, Live Indosiar & SCTV

Simak jadwal siaran langsung bola malam ini yang menggelar laga sengit mulai dari ajang Piala Menpora hingga Liga Eropa yang memasuki babak 8 besar.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in JADWAL Siaran Langsung Bola Malam Ini: PSM vs Persija, Peluang MU & Arsenal, Live Indosiar & SCTV
kolase tribunnews
JADWAL Siaran Langsung Bola Malam Ini: PSM vs Persija, Peluang MU & Arsenal, Live Indosiar & SCTV 

Kemenangan Arsenal yang sudah berada di depan mata harus buyar setelah tim tamu menyamakan kedudukan di menit akhir.

Skor 1-1 akhirnya mewarnai hasil laga kandang melawan Slavia Praha di Stadion Emirates.

Hasil imbang tersebut membuat Arsenal sebisanya harus memenangkan laga pada pertemuan kedua mendatang.

Berapapun skor yang bisa diciptakan Arsenal selama mereka mampu mengamankan kemenangan, tim Meriam London akan berhak melaju semifinal.

Striker Arsenal asal Prancis Alexandre Lacazette bereaksi setelah kehilangan kesempatan pada pertandingan leg pertama perempat final Liga Eropa UEFA antara Arsenal dan Slavia Praha di Emirates Stadium di London pada 8 April 2021.
Striker Arsenal asal Prancis Alexandre Lacazette bereaksi setelah kehilangan kesempatan pada pertandingan leg pertama perempat final Liga Eropa UEFA antara Arsenal dan Slavia Praha di Emirates Stadium di London pada 8 April 2021. (IAN KINGTON / AFP)

Seandainya tim Meriam London gagal mendulang kemenangan, mereka setidaknya butuh hasil imbang dengan catatan minimal bisa mencetak dua gol.

Tentu bukan perkara mudah bagi Arsenal untuk melewati hadangan Slavia Praha jika mereka tidak bisa memperbaiki performa agar bermain secara konsisten.

Jika Arsenal gagal melewati hadangan Slavia Praha maka ini akan menjadi musim paling sulit Arsenal di bawah komando Mikel Arteta.

Berita Rekomendasi

Jadwal Siaran Langsung Bola Malam Ini, Kamis (15/4/2021) sampai Jumat (16/4/2021) dinihari:

Kamis, 15 April 2021:

Pukul 20.30 WIB - PSM Makassar vs Persija Jakarta (Live Indosiar & Vidio.com)

Jumat, 16 April 2021:

Pukul 02.00 WIB - AS Roma vs Ajax (Live Vidio.com)

Pukul 02.00 WIB - Manchester United vs Granada FC (Live SCTV & Vidio.com)

Pukul 02.00 WIB - Slavia Praha vs Arsenal (Live Vidio.com)

Pukul 02.00 WIB - Villareal vs Dinamo Zagreb (Live Vidio.com)

(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
18
14
3
1
45
17
28
45
2
Arsenal
19
11
6
2
38
17
21
39
3
Nottm Forest
19
11
4
4
26
19
7
37
4
Chelsea
19
10
5
4
38
23
15
35
5
Newcastle
19
9
5
5
32
21
11
32
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas