Hasil Persib Vs PSS Sleman, Dua Gol dari Sundulan, Irfan Jaya Lincah Menari, Skor Imbang Babak I
Mantan striker Persebaya, Irfan Jaya bisa mengacak-acak pertahanan Persib sendirian.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Saddam Gaffar mendapatkan bola liar di dalam kotak penalti Persib Bandung pada menit ke-37.
Namun, sepakan dari Saddam Gaffar masih bisa dihalau pemain Persib Bandung.
Pada menit ke-45, Nico Velez mendapatkan umpan matang dari Saddam Gaffar di dalam kotak penalti.
Sundulan dari Nico Velez masih tipis berada di samping gawang Persib Bandung.
Jelang babak pertama berakhir, Irfan Jaya melalui akselerasi lincahnya mengancam gawang Persib Bandung.
Namun, penyelesaian akhir dari Irfan Jaya masih bisa diamankan kiper Persib Bandung.
Hingga turun minum, skor 1-1 menjadi hasil sementara laga Persib Bandung kontra PSS Sleman.
Susunan pemain Persib Bandung vs PSS Sleman:
Persib Bandung (4-3-3): 78-I Made Wirawan; 12-Henhen H, 2- Nick Kuipers, 32-Victor Igbonefo, 3-Ardi Idrus, 11-Dedi Kusnandar, 5-Farshad Noor, 13-Febri hariyadi, 10-Esteban Vizcara, 21-Freits Butuan, 6-Ferdinand Sinaga
Cadangan:14-Teja Pakualam, 16-A Jufrianto, 22-Supardi N, 4-Bayu Fiqri, 66-Jardel, 23-Agung, 27-Zalnando, 8-Abdul Aziz, 7-Beckham Putra, 93-Erwin.
Pelatih: Robert Rene Alberts.
PSS (4-3-3): 21-Ega Rizky; 3-Bagus Nirwanto, 15-Fabiano Beltrame, 51-Mario Maslac, 13-Samsul A, 23-Kim Kurniawan, 2-Aaron Evans, 10-Nico Velez, 41-Irfan Jaya, 32-Arsyad, 9-Saddam Gaffar
Cadangan: 30-Adi Satryo, 4-Fandi Imbiry, 8-Arthur Iriawan, 69-Derry Rachman, 6-Sukarta, 27-Irhkham Milla, 96-Rafi Angga, 88-Ocvian Chaniago, 7-Fitra Ridwan, 77-Jefri Kurniawan
Pelatih: Dejan Antonic.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.