Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Liga Champions: Alasan Cocoklogi Real Madrid Bisa Rajai UCL Musim 2020/2021

Terdapat sebuah cocoklogi unik yang membuat Real Madrid cukup dijagokan kembali bisa menjuarai ajang Liga Champions musim 2020/2021.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Liga Champions: Alasan Cocoklogi Real Madrid Bisa Rajai UCL Musim 2020/2021
Kolase Tribunnews
Liga Champions: Alasan Cocoklogi Real Madrid Bisa Rajai UCL Musim 2020/2021 

TRIBUNNEWS.COM - Terdapat sebuah cocoklogi unik yang membuat Real Madrid cukup dijagokan untuk kembali bisa menjuarai ajang Liga Champions musim 2020/2021.

Real Madrid dipastikan akan menjadi satu-satunya wakil Spanyol yang berlaga di babak semifinal Liga Champions musim ini.

Tim berjuluk Los Blancos itu akan mendapatkan hadangan tak mudah dari Chelsea di fase semifinal.

Dengan pengalaman Zinedine Zidane yang pernah berhasil membawa Real Madrid mencetak hattrick gelar juara Liga Champions.

Baca juga: Hasil Liga Eropa, Hempaskan Mimpi Granada, Manchester United Tantang AS Roma di Semifinal

Baca juga: Hasil Liga Eropa Tadi Malam, Arsenal & MU Perkasa, Peluang Ciptakan All England Final Terbuka

Maka bukanlah hal mustahil bagi Real Madrid untuk bisa menambah koleksi gelar juara Liga Champions pada musim ini.

Selama membesut Real Madrid, Zidane tercatat belum pernah menelan kekalahan dalam laga semifinal ketika menangani Los Blancos.

Bahkan, pelatih asal Prancis itu selalu bisa membawa Real Madrid menjadi juara Liga Champions ketika sudah lolos ke babak semifinal.

Berita Rekomendasi

Cocoklogi tersebut tentu akan membuat para punggawa Real Madrid memiliki semangat lebih untuk kembali mengukir sejarah gemilang dalam ajang Liga Champions musim ini.

Zidane pun cukup yakin timnya bisa menorehkan prestasi terbaik pada akhir musim ini.

Apalagi Real Madrid masih punya peluang untuk meraih gelar juara dalam dua kompetisi berbeda yakni Liga Champions dan Liga Spanyol.

"Pada akhirnya, kami lolos dan kami sangat senang, kami semua bersatu dan tim menginginkan hal lebih," ujar Zidane dilansir Marca.

"Kami memang belum memenangkan apapun, tapi kami masih hadir di dua kompetisi berbeda," tukasnya menambahkan.

Real Madrid hanya butuh tiga langkah lagi untuk bisa semakin menisbatkan diri sebagai raja Eropa dengan koleksi gelar terbanyak Liga Champions.

Sejauh ini tim asal Spanyol itu masih menjadi pengoleksi gelar terbanyak Liga Champions dalam sejarah kompetisi paling elit benua biru tersebut.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas