Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Catatan Sejarah Tunjukkan Persib Bandung Lebih Superior dari Persija Jakarta, Pernah Menang 7-0

Paling diingat tentunya saat Persib meraih gelar juara Piala Jusuf 1976. Di situ Persib menang 7-0 atas Persija Jakarta.

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Catatan Sejarah Tunjukkan Persib Bandung Lebih Superior dari Persija Jakarta, Pernah Menang 7-0
Tribun Jabar/Deni Denaswara
Para pemain Persib Bandung melakukan selebrasi usai menyingkirkan PSS Sleman dalam laga leg kedua semifinal Piala Menpora 2021 di Stadion Manahan, Kota Solo, Jawa Tengah, Senin (19/4/2021) malam. Laga berakhir dengan skor 1-1 (0-0), Persib Bandung unggul agregat 3-2 dan lolos ke final menantang Persija Jakarta. Tribun Jabar/Deni Denaswara 

TRIBUNNEWS.COM - Dua tim raksasa tanah air dengan sejarah rivalitas kental, Persib Bandung dan Persija Jakarta akan bertemu pada babak final Piala Menpora 2021.

Banyak penggemar sepak bola Indonesia menganggap jika ini merupakan final ideal di Piala Menpora 2021.

Pasalnya, kedua tim memiliki prestasi dan sejarah panjang dalam kancah persepak bolaan Indonesia.

Baca juga: Final Sarat Gengsi Persib Vs Persija, Ezra Walian Sampai Pelajari Sejarah Dua Klub

Pemain Persib Bandung, Ezra Walian (keempat dari kanan) melakukan selebrasi bersama rekan-rekannya usai mencetak gol pertama bagi timya ke gawang Persebaya Surabaya dalam laga perempat final Piala Menpora 2021 di Stadion Maguwoharjo, Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, Minggu (11/4/2021) malam. Persib Bandung berhasil lolos ke semifinal usai menaklukkan Persebaya Surabaya dengan skor 3-2 (3-0). Tribun Jogja/A Fajar Safii
Pemain Persib Bandung, Ezra Walian (keempat dari kanan) melakukan selebrasi bersama rekan-rekannya usai mencetak gol pertama bagi timya ke gawang Persebaya Surabaya dalam laga perempat final Piala Menpora 2021 di Stadion Maguwoharjo, Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, Minggu (11/4/2021) malam. Persib Bandung berhasil lolos ke semifinal usai menaklukkan Persebaya Surabaya dengan skor 3-2 (3-0). Tribun Jogja/A Fajar Safii (Tribun Jogja/A Fajar Safii)

Tentunya laga keduanya selalu dijalani dalam tensi dan intensitas tinggi, bahkan laga ini sampai dapat julukan derbi Indonesia.

Uniknya, ini merupakan pertemuan pertama kedua tim dalam turnamen pramusim 14 tahun terakhir.

Baca juga: Persib Bandung Bisa ke Final Karena Faktor Wasit? Ini Penjelasan Ketum PSSI

Terakhir, keduanya saling berhadapan di Piala Jusuf 2007 di mana keduanya berada dalam satu grup.

Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Mattoangin, Makassar, 9 Januari 2007 itu Persib dan Persija bermain imbang dengan skor 0-0.

Baca juga: Kabar Persib Jelang Final Lawan Persija, Robert Alberts Rotasi Kiper, Ezra Sambut El Clasico Perdana

Berita Rekomendasi

Setelah itu, Persib dan Persija tidak pernah lagi dipertemukan dalam pertandingan di turnamen pramusim.

Laga keduanya justru lebih sering terjadi di pertandingan kompetisi resmi domestik.

Meski begitu, pada masa lalu Persib dan Persija sejatinya sering bertemu dalam turnamen.

Baik itu turnamen pramusim ataupun turnamen skala nasional.

Baca juga: Final Piala Menpora 2021 Persib Vs Persija, Maung Superior Tapi Gawang Rentan Bobol

Turnamen skala nasional di sini adalah turnamen yang digelar untuk mengisi kekosongan jeda kompetisi.

Pada era Perserikatan, banyak turnamen yang diselenggarakan guna mengisi kalender aktivitas sepak bola Indonesia.

Pasalnya, pada era tersebut, kompetisi tidak digelar secara rutin seperti saat ini.

Halaman
12
Sumber: SuperBall.id
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas