Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Pasoepati Sambut Final Piala Menpora di Solo, Selamat Bertanding Persib dan Persija

Presiden Pasoepati Maryadi Gondrong dan Mayor Haristanto menyambut baik gelaran final Piala Menpora 2021 di Kota Solo.

Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Gigih
zoom-in Pasoepati Sambut Final Piala Menpora di Solo, Selamat Bertanding Persib dan Persija
TRIBUNNEWS.COM/MUHAMMAD NURSINA
Presiden Pasoepati, Maryadi Gondrong (kiri) bersama Mayor Haristanto (kanan) gelar aksi bentang spanduk menyambut grand final turnamen pramusim Piala Menpora 2021 di Solo, Sabtu (24/4/2021) pagi. - Presiden Pasoepati Maryadi Gondrong dan Mayor Haristanto menyambut baik gelaran final Piala Menpora 2021 di Kota Solo. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com/Muhammad Nursina

TRIBUNNEWS.COM - Sejumlah suporter Persis Solo, Pasoepati menggelar aksi membentang spanduk di Jl Slamet Riyadi, Solo, Sabtu (24/4/2021) pagi.

Berbalut jaket dan kaos yang dominan dengan warna merah, aksi tersebut dilakukan oleh Presiden Pasoepati, Maryadi Gondrong dan Mayor Pasoepati, Haristanto.

Keduanya tampak membawa spanduk ukuran sekitar 100x80cm yang bertuliskan, “Selamat bertanding Grand Final Turnamen Pramusim Piala Menpora di Solo, Persija vs Persib. Pasoepati.”

Aksi ini diprakarsai oleh Mayor Haristanto, pria yang pernah menjabat sebagai presiden Pasoepati itu menyambut baik grand final Piala Menpora 2021 yang akan berlangsung di Stadion Manahan, Solo akhir pekan ini.

“Saya mengajak DPP Pasoepati untuk merespon gelaran final Piala Menpora di Kota Solo,” buka Haristanto.

“Meskipun tim kita tidak bertanding, kita pantas untuk menyambut mereka."

Berita Rekomendasi

“Karena ini adalah cara kita untuk membuktikan bahwa Solo itu kota yang ramah, yang hangat, dan kota yang peduli,” jelasnya.

Tak lupa, Haristanto mengucapkan selamat bertanding untuk Persib dan Persija yang akan memperebutkan trofi pramusim Piala Menpora 2021.

“Selamat bertanding Persija Jakarta melawan Persib Bandung,” pungkasnya.

Laga final leg kedua Piala Menpora 2021 antara Persib Bandung vs Persija Jakarta akan berlangsung pada Minggu (25/4/2021) pukul 20.30 WIB.

Sehari sebelum itu akan terselenggara perebutan tempat ketiga antara PSM Makassar vs PS Sleman dengan waktu kick off yang sama. (*)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas