Menteri BUMN Erick Thohir Turut Saksikan Laga Final Piala Menpora 2021
Erick mengatakan penyelenggaraan Piala Menpora 2021 sangat baik dan sukses menjadi hiburan masyarakat Indonesia.
Penulis: Abdul Majid
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Final leg kedua Piala Menpora 2021 yang mempertandingkan antara Persija Jakarta vs Persib Bandung di Stadion Manahan, Solo menarik perhatian beberapa pejabat penting di Indonesia.
Salah satu pejabat penting yang hadir dalam laga ini yakni Menteri BUMN, Erick Thohir.
Erick mengatakan penyelenggaraan Piala Menpora 2021 sangat baik dan sukses menjadi hiburan masyarakat Indonesia.
Baca juga: Daftar Pemain Persib-Persija yang Absen di Leg Kedua, Maung Pincang Tanpa 3 Andalan, Simic Tersisih
"Ya saya rasa bagus ya, rakyat butuh hiburan dan sudah dibuktikan dengan prokes yang baik, olahraga bisa berjalan sepakbola, basket mudah-mudahan tetap bisa terus bergulir ya supaya jadi contoh kalau ini aman tapi juga hiburan," kata Erick begitu tiba di Stadion Manahan, Solo, Minggu (25/4/2021).
Erick paham betul turnamen Piala Menpora ini memang sangat berbeda dengan bola basket dan bulutangkis.
Pasalnya, sepakbola punya cakupan yang luas dan tidak bisa menggunakan sistem bubble.
Meski demikian ia berharap setelah ini kompetisi sepakbola tetap bisa bergulir tentunya dengan mengedepankan protokol kesehatan.
Baca juga: Janjikan Permainan Berbeda, Persib Targetkan Laga Lawan Persija Berakhir Tanpa Penalti
"Pasti kan Pak Menpora akan meninjau lagi seperti apa pertandingan ini bisa dijalankanya. Memang ya sulit sepakbola tidak bisa pakai sistem bubble seperti bulutangkis atau basket harus ada terobosan baru lah nantinya," kata Erick.
Tak hanya Erick, dari pantauan Tribunnews Ketua KONI Pusat Marciano Norman dan CEO Persis Solo Kaesang Pangarep juga hadir di Stadion Manahan.
Bahkan nama Menteri Kemenko PMK, Muhadjir Effendi dan Walikota Solo Gibran Rakabuming masuk dalam daftar tamu VVIP.