Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Kabar Liga 1 - Kata Dirut PT LIB Terkait Format Liga 1 2021, Terpusat di Jawa

Penjelasan Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB) terkait format kompetisi Liga 1 2021 yang rencananya bergulir 3 Juli mendatang.

Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Kabar Liga 1 - Kata Dirut PT LIB Terkait Format Liga 1 2021, Terpusat di Jawa
TRIBUNNEWS.COM/Muhammad Nursina
Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB) Akhmad Hadian Lukita saat menghadiri turnamen pramusim Piala Menpora 2021 di Stadion Manahan. TRIBUNNEWS.COM/Muhammad Nursina 

TRIBUNNEWS.COM - Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Akhmad Hadian Lukita, berbicara soal rencana format Liga 1 yang tengah dipersiapkan untuk mengulirkan kompetisi di masa pandemi COVID-19.

PSSI telah menyatakan bahwa Liga 1 2021 direncanakan akan bergulir pada 3 Juli mendatang.

Surat izin bergulirnya Liga 1 sedang diproses, bahkan dalam waktu dekat direncanakan akan segera diurus ke Kepolisian Republik Indonesia.

Baca juga: Kabar Liga 1 - Berkah Persipura tak Ambil Bagian di Piala Menpora, Ini Kata Jacksen F Tiago

Direktut PT Liga Indonesia Baru (LIB) Akhmad Hadian Lukita saat menghadiri turnamen pramusim Piala Menpora 2021 di Stadion Manahan. TRIBUNNEWS.COM/Muhammad Nursina
Direktut PT Liga Indonesia Baru (LIB) Akhmad Hadian Lukita saat menghadiri turnamen pramusim Piala Menpora 2021 di Stadion Manahan. TRIBUNNEWS.COM/Muhammad Nursina (TRIBUNNEWS.COM/Muhammad Nursina)

Namun, sebelum surat izin itu diproses ke Kepolisian, tentunya PSSI dan PT LIB masih mematangkan rencana-rencana yang akan diterapkan dalam geralan Liga 1 tersebut.

Salah satunya terkait penentuan sistem atau format yang akan diterapkan dalam kompetisi kasta tertinggi di Indonesia tersebut.

Akhmad Hadian Lukita pun mengungkapkan beberapa rencana yang saat ini tengah dimatangkan oleh pihaknya.

Pembahasan penting yang dilakukan oleh PT LIB yakni terkait format home-away yang akan dihilangkan dalam kompetisi musim ini.

Berita Rekomendasi

Alasannya sudah menjadi rahasia umum, yakni adanya pandemi COVID-19 yang masih cukup menakutkan hingga sekarang.

Menghilangkan format home-away dinilai sebagai salah satu solusi terbaik dalam situasi kali ini.

Baca juga: Kabar Liga 1 - Rencana Bali United, Uji Coba Lawan Persis Solo Jelang Piala AFC

"Masih kami coba dan mengharapkan bisa menghindari risiko yang paling berat. Kalau membuat format biasa seperti home-away itu, kami melihat masih ada risiko," ujar Akhmad Hadian saat ditemui awak media di Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (27/4/2021).

"Makanya, kami akan menggunakan sistem gelembung lagi, tinggal kami lihat nanti di mana," ucapnya.

Hadian juga menyinggung soal kemungkinan terbesar Liga 1 akan digelar terpusat di Pulau Jawa.

Namun, untuk kepastian dan keputusan itu baru akan jelas setelah mendapatkan persetujuan dari semua peserta Liga 1.

PT LIB juga mengatakan akan segera menggelar rapat bersama dengan klub-klub untuk membicarakan rencana-rencana tersebut.

Halaman
12
Sumber: BolaSport.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
16
11
4
1
22
11
11
37
2
Persib
15
10
5
0
28
11
17
35
3
Persija Jakarta
16
8
4
4
24
16
8
28
4
PSM Makasar
16
6
9
1
22
13
9
27
5
Borneo
16
7
5
4
23
11
12
26
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas