HASIL Klasemen Liga Italia - Inter Milan Juara Serie A, Juventus Kembali ke Zona Liga Champions
Berikut hasil klasemen Serie A iga Italia pekan 34 yang berlangsung tadi malam, Inter Milan dipastikan juara dan raih Scudetto.
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
Setelah memberi selamat kepada Inter Milan, Juventus bertanding melawan Udinese di Stadio Friuli.
Si Nyonya Tua seolah bertukar nasib dengan Udinese dalam 10 menit terakhir berkat brace Cristiano Ronaldo.
Tuan rumah mampu unggul lebih dulu pada menit ke-10.
Lini belakang Juventus seolah tertidur saat Rodrigo De Paul langsung memberikan bola kepada Nahuel Molina dalam tendangan bebas.
Menerima bola di sisi kanan, Molina dengan sekali kontrol langsung melepas sepakan keras menghujam gawang yang gagal diantisipasi oleh Wojciech Szczesny. 1-0.
Juventus sempat mengalami kebuntuan hingga menit ke-80 dengan berbagai kegagalan mencetak gol.
10 menit terakhir laga menjadi titik balik Juve membalikkan keadaaan.
Pada menit ke-81, Juventus mendapat hadiah penalti lantaran salah satu pemain Udinese melakukan handball saat jadi pagar betis.
Baca juga: Momentum Inter Milan Raih Scudetto - Kalah dari AC Milan jadi Lecutan, Conte Paham dengan Serie A
Cristiano Ronaldo mengambil sendiri tembakan penalti dan berhasil mengeksekusi bola hingga masuk ke gawang. 1-1.
Delapan menit berselang, Juventus sukses mencetak gol kemenangan.
Adrien Rabiot mengirim umpan panjang ke kotak penalti.
Bola lalu disundul Ronaldo yang menaklukkan kiper Udinese di tiang dekat. 2-1.
Juventus pada akhirnya menang 2-1 atas Udinese.
Dengan hasil ini, Juventus kembai ke habitat dengan menempati peringkat 3 di Klasemen Serie A Liga Italia dan memiliki perolehan poin yang sama dengan Atalanta (2) serta AC Milan (4).
Baca juga: Curhatan Conte Seusai Inter Milan Juara Liga Italia, Awal Datang Nerazzurri Tidak Kompetitif
Baca juga: Di Balik Kisah Inter Milan Raih Scudetto, Ada Conte dan Beppe Marotta Yang Pernah Sukses di Juventus