Hasil Liga Inggris - Tak Mau Lihat Manchester City Juara Lagi, Bos MU Minta Tambahan Amunisi Tempur
Pelatih MU, Ole Gunnar Solskjaer menginginkan tambahan amunisi baru demi bis amenghentikan dominasi si tetangga berisik, Manchester City.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
TRIBUNNEWS.COM - Gelaran Liga Inggris musim ini resmi menisbatkan Manchester City sebagai jawaranya.
Kepastian Manchester City raih titel juara Liga Inggris diperoleh usai Manchester United keok kala menjamu Leicester City, Rabu (12/5/2021).
Tersaji di Stadion Old Trafford, duel Manchester United vs Leicester City berakhir lewat skor 2-1.
Kekalahan Setan Merah jelas menjadi angin segar nan menggembirakan bagi Manchester City.
Baca juga: HASIL Liga Inggris - Komentar Guardiola setelah Manchester City Resmi Juara, Pep: Gelar Ini Istimewa
Baca juga: HASIL LIGA INGGRIS: Manchester City Resmi Juara, Guardiola Selevel dengan Legenda Liverpool
Pasalnya, mereka tak membutuhkan pertandingan pekan 36 Liga Inggris untuk menentikan titel gelar juara.
Ole Gunnar Solskjaer selaku pelatih Setan Merah mengatakan secara tegas bahwa dirinya membutuhkan amunisi tambahan.
Maksudnya, pelatih asal Norwegia itu menginginkan adanya pemain baru yang bergabung pada bursa transfer musim panas mendatang.
Alasannya jelas mengapa Ole Gunnar Solskjaer tersebut meminta kepada jajaran klub.
Ia tak mau lagi melihat dominasi Manchester City di Liga Inggris terjadi lagi.
Jika petinggi klub mau melihat Manchester United bersaing secara kompetitif dalam perburuan gelar Premier League.
Solskjaer hanya mengajukan syarat yakni masuknya pemain baru yang sesuai dengan kriteria dan gaya bermain timnya.
"Jika kami ingin mengambil kesempatan untuk bisa bersaing dalam perebutan gelar Liga Inggris musim depan."
"Maka tim ini (Manchester United) membutuhkan amunisi tambahan," terang Ole Gunnar Solskjaer, seperti yang dikutip dari laman Manchester Evening News.
Ia sadar bahwa timnya saat ini telah berkembang pesat.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.