Skor Akhir Indonesia vs Afghanistan 2-3: Gol Indonesia Dicetak Egy Maulana dan Adam Alis Setyano
Laga uji coba antara Indonesia melawan Afghanistan berakhir dengan skor 2-3. Laga digelar di Uni Emirat Arab (UEA), Rabu (26/5/2021)
Penulis: Muhammad Barir
TRIBUNNEWS.COM, ABU DHABI- Laga uji coba antara Indonesia melawan Afghanistan berakhir dengan skor 2-3. Laga digelar di Uni Emirat Arab (UEA), laga berakhir Rabu (26/5/2021).
Dua gol Indonesia masing-masing dicetak Egy Maulana Vikri mencetak gol pada menit Ke-59. Sedangkan Adam Alis Setyano mencetak gol pada menit Ke-64.
Dikutip dari twitter akun resmi PSSI, saat laga baru enam menit Afghanistan berhasil memanfaatkan celah dan menciptakan gol. Skor 1-0 untuk Afghanistan.
Enam menit kemudian, tandukan Rafli hasil umpan Yakob Sayuri masih bisa digagalkan penjaga gawang lawan.
Menit 18, Penetrasi Witan Sulaeman dari sisi kiri masih mampu dihentikan pemain belakang lawan.
Menit 19 Witan dilanggar! Tendangan bebas untuk Indonesia. Witan mengambil tendangan bebas, namun masih mampu digagalkan pagar betis lawan.
Menit 43, Memanfaatkan umpan terobosan, Afghanistan menambah keunggulan sementara atas Indonesia. Skor 2-0 untuk Afghanistan.
Babak pertama berakhir. Skor sementara Indonesia 0-2 Afghanistan.
Menit 49' Skema umpan silang menambah keunggulan Afghanistan. Indonesia 0-3 Afghanistan.
Egy yang baru masuk menggantikan Braif langsung menciptakan gol hasil umpan Yudo. Indonesia 1-3 Afghanistan.
Lewat umpan Egy dari skema tendangan bebas, Adam Alis berhasil memperkecil ketertinggalan Indonesia.
Indonesia kalah atas Afghanistan dalam pertandingan pemanasan sebelum Kualifikasi Piala Dunia 2022 itu.
Timnas Indonesia tertinggal 0-2 dari Afghanistan pada babak pertama dalam pertandingan persahabatan di Uni Emirat Arab (UEA).
Pertandingan persabahatan ini sebagai persiapan timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.