Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

PREDIKSI SKOR Turki vs Italia Euro 2020: Singkirkan Rasa Grogi Kunci Gli Azzurri Raih 3 Poin Pembuka

Prediksi skor Turki vs Italia duel pembuka Euro 2020 dari Grup A, Gli Azzurri bisa meraih kemenangan namun perlu usaha untuk menyingkirkan rasa grogi.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in PREDIKSI SKOR Turki vs Italia Euro 2020: Singkirkan Rasa Grogi Kunci Gli Azzurri Raih 3 Poin Pembuka
Filippo MONTEFORTE / AFP
Bek Italia Giorgio Chiellini memberi selamat kepada gelandang Italia Nicolo Barella setelah Barella mencetak gol kedua pada 04 Juni 2021 selama pertandingan sepak bola persahabatan internasional antara Italia dan Republik Ceko di stadion Renato-Dall'Ara di Bologna, dalam persiapan untuk Kejuaraan Eropa UEFA . Filippo MONTEFORTE / AFP 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut prediksi skor pertandingan pembuka Euro 2020 antara Turki vs Italia, dapat anda simak dalam artikel ini.

Duel pembuka Euro 2020 dari Grup A antara Turki vs Italia akan tersaji di Stadion Olimpico, Roma, Sabtu (12/6/2021) pukul 02.00 WIB, live Mola TV dan RCTI.

Gli Azzurri -julukan Timnas Italia- lebih diunggulkan untuk meraih kemenangan perdana di event empat tahunan ini.

Berbagai prediksi menjagokan Timnas Italia asuhan Roberto Mancini membuat start yang sempurna di laga pembuka Euro 2020.

Duel Turki vs Italia merupakan satu-satunya pertandingan yang akan tersaji dini hari nanti.

Baca juga: JADWAL Lengkap EURO 2020 - Inggris Tak Perlu Usung Misi Juara Grup Karena Bisa Berakhir Bencana

Baca juga: Live Streaming Euro 2020 Turki vs Italia Malam Ini di Mola TV Pukul 02.00 WIB

Tim besutan Roberto Mancini tercatat dari 27 pertandingan terakhirnya mereka sama sekali belum tersentuh kekalahan.

Berita Rekomendasi

Tak hanya sampai di situ, dari tiga laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 Gli Azzurri juga menorehkan start sempurna dengan straight tiga kemenangan.

Hasil ini menujukkan bahwa Gli Azzurri di bawah komando Mancini menunjukkan progres yang luar biasa setelah kegagalan mereka di Piala Dunia 2018.

Namun bukan perkara yang mudah bagi Azzurri mencuri start sempurna pada Euro 2020 kali ini.

Diakui oleh Roberto Mancini, di manapun dan berbagai kompetisi apapun bahwa laga pembuka selalu sulit bagi tim yang melakoni.

Faktor nervous maupun grogi akan menjalari pemain yang bertanding.

"Pertandingan pertama selalu yang paling sulit. Kita harus menghilangkan ketegangan dan tidak memikirkan hal lain," terang Roberto mancini, dikutip dari laman Football Italia.

"Kita harus fokus kepda pertandingan jika ingin menyiasti tak ada ketegangan yang terjadi."

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas