Prediksi Line-up Belgia Vs Rusia, Adik Eden Hazard Jadi Pelayan Romelu Lukaku
Sang gelandang utama, Kevin de Bruyne belum datang ke Saint Petersburg buntut cedera yang dialaminya ketika final Liga Champions.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS.COM - Laga grup B Euro 2020 mempertemukan Belgia Vs Rusia di Saint-Petersburg Stadium, Saint Petersburg, Rusia, pada Minggu (13/6/2021) pukul 02.00 WIB.
Laga akbar dari grup B Euro 2020 akan mempertemukan Belgia Vs Rusia.
Laga ini adalah ulangan ketika babak Kualifikasi.
Belgia selalu unggul dalam 2 laga Kualifikasi atas Rusia.
The Red Devils menang 3-1 saat bermain di kandang sendiri, dan menang 4-1 ketika bertandang ke Saint Petersburg.
Baca juga: 10 Tim Paling Favorit Juara di EURO 2020, Timnas Inggris Nomor Satu, Perancis Kedua
Kini Belgia Vs Rusia akan bertanding di Saint Petersburg, tempat yang sama ketika Romelu Lukaku dkk mengalahkan anak asuhan Stanislav Cherchesov.
Secara umum Belgia diunggulkan dengan skuad yang masih termasuk dalam generasi emasnya sejak meraih peringkat 3 Piala Dunia 2018.
Sang gelandang utama, Kevin de Bruyne belum datang ke Saint Petersburg buntut cedera yang dialaminya ketika final Liga Champions.
Baca juga: Deretan Bintang Top yang Cuma Bisa Tonton EURO 2020 dari Rumah, Dari Ibra Hingga Haaland
Eden Hazard juga belum bugar dan kemungkinan pelatih Roberto Martinez tidak akan ambil risiko memainkannya.
Satu gelandang lagi yang masih berkuat dengan cedera yakni Axel Witsel yang bermasalah dengan Achilles-nya.
Thorgan Hazard diprediksi akan menggantikan tugas sang kakak untuk menjadi pelayan Romelu Lukaku di lini depan.
Menurut sang pelatih, Roberto Martinez, Belgia dihadapkan dengan tantangan laga perdana di Euro 2020.
Baca juga: Hal Receh di EURO 2020, Dari Peluit Wasit, Sepatu Cristiano Ronaldo Hingga Bola Pertandingan
Baca juga: Berita EURO 2020, Tim Bukan Unggulan yang Bisa Bikin Kejutan, Ada Denmark dan Turki
"Saya setuju bahwa laga perdana adalah yang tersulit di turnamen besar. Anda harus mengalir secara mental dan fisik," ujarnya dilansir BolaSport.com dari laman UEFA.
"Ini akan jadi tes sesungguhnya, karena kami tahu lawan dengan baik, tetapi mereka juga tahu kami dan didukung fans," tambahnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.